Anak Menteri Soeharto Kandidat Kabinet Jokowi, Ini Profil Agus Gumiwang

Selasa, 22 Oktober 2019 | 18:01 WIB
Anak Menteri Soeharto Kandidat Kabinet Jokowi, Ini Profil Agus Gumiwang
Menteri Sosial (Mensos) Agus Gumiwang. (Suara.com/Ria Rizki)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Politisi Partai Golkar Agus Gumiwang dipanggil ke Istana Kepresidenan pada Selasa (22/10/2019) siang. Pria kelahiran 3 Januari 1969 ini masuk kandidat kabinet Jokowi jilid II periode 2019-2024.

Agus Gumiwang mengatakan bahwa Presiden memberinya tugas untuk melakukan transformasi manufaktur. Pria yang menjabat sebagai Menteri Sosial (Mensos) ini disebut-sebut bakal menjadi Menteri Perindustrian yang baru.

"Beliau memberikan tugas kepada saya yang berkaitan dengan membangun sumber daya manusia yang unggul di segala bidang dan juga beliau menugaskan kepada saya berkaitan dengan pentingnya melakukan transformasi manufaktur," kata Agus kepada wartawan usai bertemu Presiden.

Presiden juga mengingatkan kepadanya untuk bisa menciptakan suatu kondisi dimana industri kecil bisa menjadi bagian dari supply chains (rantai suplai) di industri.

Baca Juga: Profil Bos Baru Gojek Pengganti Nadiem Makarim

Suami dari Loemongga ini mengaku belum mengetahui posisi jabatan apa yang akan diberikan kepadanya.

Agus Gumiwang berasal dari keluarga yang cukup dikenal. Ayahnya, Ginandjar Kartasasmita pernah menjabat sebagai menteri 3 kali di zaman Soeharto hingga B.J. Habibie.

Berikut profil lengkap Agus Gumiwang:

  • Nama Lengkap: Dr. Agus Gumiwang Kartasasmita, M.Si.
  • Tempat dan Tanggal Lahir: Jakarta, 3 Januari 1969
  • Agama: Islam
  • Istri: Loemongga H. Salomons
  • Anak: Ghaniya Kartasasmita, Ghaziya Kartasasmita dan Ghibran Kartasasmita

Pendidikan

  • SD Pangudi Luhur 1975-1981
  • SMP Pangudi Luhur 1981-1984
  • SMA Kanisius 1984-1985
  • Knox High School, New York 1985-1986
  • Williston Northhampton High School 1986-1987
  • Northeastern University 1987-1991
  • Pacific Western University, Bachelor of Science Commercial 1991-1994 and Industrial Economic, California USA
  • Program Pascasarjana Magister Adminitrasi Publik 2007-2009 Universitas Pasundan (UNPAS), Bandung
  • Program Doktor Ilmu Pemerintahan, UNPAD, Bandung 2010-2014 Universitas Padjadjaran (UNPAD), Bandung

Karier

Baca Juga: Profil Edhy Prabowo, Kandidat Menteri Kabinet Jokowi II

  • Presiden Direktur PT. Agumar Eka (1994-1999)
  • Anggota MPR RI (1998-1999)
  • Anggota DPR RI (2009-2014 dan 2014-2019)
  • Komisaris PT. Asiana Lintas Development (2012-sekarang)
  • Ketua Panja RUU Intelijen Negara
  • Ketua Panja RUU Perjanjian Internasional
  • Ketua Pansus RUU Kamnas
  • Wakil Ketua Dewan Pertimbangan Ormas MKGR (2015-2020)
  • Ketua DPP Partai GOLKAR Bidang Pengabdian Masyarakat (2016-2019)
  • Ketua DPP Partai Golkar Bidang Khusus (DPP Rekonsiliatif) (2016-2019)
  • Sekretaris Fraksi Partai Golkar DPR RI (2017-2019)
  • Menteri Sosial (2018)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI