Suara.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) kembali memanggil calon menteri ke Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (22/10/2019). Kali ini, banyak menteri kabinet kerja jilid I yang kembali menghadap Jokowi.
Mereka juga kompak mengenakan baju kemeja putih lengan panjang. Mantan Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly datang terlebih dahulu. Yasonna enggan mengeluarkan pernyataan kepada media.
Selang beberapa menit kemudian hadir mantan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, mantan Menteri ATR Sofyan Djalil, dan Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko.
Setelah kedatangan Moeldoko, Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo tampak hadir.
Baca Juga: Siti dan Sri Mulyani Bertahan di Kabinet Jokowi, Ini Total Kekayaan Mereka
Saat ditanya apakah apakah akan kembali menjadi Mendagri, Tjahjo tak menjawab dan hanya menganggukan kepala.
Setelah Tjahjo, tampak pula mantan Kepala Bappenas Bambang Brodjonegoro.
Para menteri tersebut kompak tak memberikan pernyataan kepada awak media saat tiba di Istana Kepresidenan. Mereka hanya melemparkan senyum.
Sebelumnya, beberapa menteri kabinet Jokowi - JK yang sudah terlebih dahulu menghadap Jokowi pada hari ini yakni mantan Menteri Keuangan Sri Mulyani, mantan Menteri Sosial Agus Gumiwang, mantan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya, dan mantan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono.
Baca Juga: Calon Menteri Jokowi Pakai Kemeja Putih ke Istana, Ini Makna Psikologisnya