Suara.com - Presiden PKS Sohibul Iman menginstruksikan kepada seluruh kader agar dapat mensosialisasikan sikap politik PKS yang tetap memilih berada di luar pemerintahan atau beroposisi.
Dalam instruksinya, Sohibul menekankan agar para kader tetap beretika dan tak arogan dalam menyampaikan sikap politik PKS.
“Sampaikanlah dengan objektif, argumentatif namun tetap rendah hati,” kata Sohibul dalam keterangan tertulis, Selasa (22/10/2019).
Menurut Sohibul, keputusan tetap beroposisi di pemerintahan Jokowi bukan hal mudah bagi PKS di tengah keinginan partai lainnya bergabung dalam pemerintah. Namun, lanjut Sohibul, demi menjaga demokrasi maka keputusan tersebut tetap diambil PKS.
Baca Juga: Pamer Jabatan Tetapnya ke Wartawan, Siti Nurbaya Izin Dulu ke Jokowi
“Ketahuilah ini memang bukan pilihan ideal, bahkan pilihan berat, namun di tengah partai-partai lain memilih bergabung dalam pemerintahan, PKS merasa bertanggung jawab untuk menjaga marwah demokrasi yang sudah menjadi pilihan jalan politik PKS dan juga bangsa ini, dengan memilih tetap di luar pemerintahan,” tuturnya.
Sebelumnya, Sohibul meminta kader untuk menahan diri dalam memberi komentar berlebih atas pilihan politik PKS maupun pilihan politik partai lainnya.
“Fokus mensosialisasikan sikap politik PKS yaitu tetap berada di luar pemerintahan. Kami mengimbau kepada seluruh anggota keluarga besar PKS agar tidak tergoda atau terjebak mengomentari langkah-langkah politik pihak lain,” kata Sohibul.