51 Rumah Ludes Dilalap Api, Nasib 183 Warga Bidaracina Terlunta-lunta

Senin, 21 Oktober 2019 | 19:00 WIB
51 Rumah Ludes Dilalap Api, Nasib 183 Warga Bidaracina Terlunta-lunta
Kebakaran di daerah Bidaracina, Jakarta Timur, Senin (21/10/2019).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sekitar 183 jiwa warga terpaksa harus kehilangan rumahnya pasca terjadi kebakaran hebat yang melanda permukiman di RT12 , RW02, Bidaracina,  Jalan Otista Raya 2, Jatinegara, Jakarta Timur, Senin (21/10/2019).

"Kebakaran terjadi sekitar pukul 15.00 WIB di tiga RT RW02," kata Kasi Damkar Jakarta Timur, Gatot Sulaeman seperti dikutip Antara. 

Rumah yang terbakar berada di RT 8 sebanyak 27 rumah yang dihuni 40 kepala keluarga, RT 9 sebanyak 21 rumah yang dihuni 35 kepala keluarga dan di RT12 sebanyak empat rumah yang dihuni satu kepala keluarga.

Total rumah tinggal yang terbakar 51 bangunan rumah tinggal yang hingga kini masih diselidiki penyebabnya.

"Api dan asap tiba-tiba terlihat membumbung tinggi, saya langsung telepon damkar," kata salah satu korban kebakaran, Sobirin.

Tim Damkar dari Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Timur mengerahkan total 110 personel berikut 22 unit mobil pompa pemadaman api.

Api berhasil dipadamkan sekitar satu jam sejak petugas tiba di lokasi kejadian. Belum diketahui kerugian materi maupun korban dalam insiden kebakaran kali ini.

Baca Juga: Diamuk Si Jago Merah, Sumanto Tewas Terpanggang

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI