Suara.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wakil Presiden Maruf Amin, yang baru saja dilantik pada Minggu (20/10/2019) sore, mendapat ucapan selamat dari Mustasyar Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH Ahmad Mustofa Bisri alias Gus Mus.
Ucapan itu ditulis Gus Mus sebagai keterangan untuk foto Jokowi dan Maruf Amin yang ia unggah di Instagram.
"Kepada yang terhormat dan saya hormati: Bapak Joko Widodo dan Bapak Ma'ruf Amin," tulis Gus Mus.
"Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh. Pertama-tama, perkenankanlah saya ikut menyampaikan Selamat atas pelantikan Bapak berdua sebagai Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia 2019-2024. Semoga selamat melaksanakan amanat dan tanggung jawab menyejahterakan rakyat --baik yang mendukung Bapak berdua atau tidak," lanjutnya.
Baca Juga: Arteria Dahlan Bentak Emil Salim, Gus Mus Sampai Beri Komentar
Gus Mus mengatakan bahwa tanggung jawab yang diembang Jokowi dan Maruf Amin dalam memimpin negara itu berat.
Maka dari itu, Gus Mus mengingatkan, keduanya harus bisa menghadapi tantangan apa pun dengan meminta pertolong Yang Maha Kuasa.
"Secara lahiriah rakyat yang memilih, tapi secara hakikat Allahlah yang memilih dan menjadikan Bapak berdua menjadi Presiden dan Wakil Presiden negeri tercinta ini," tulis Gus Mus.
"Maka tanggung jawab Bapak berdua sungguh berat namun mulia: tanggung jawab terhadap Allah dan rakyat. Pimpinlah kami rakyat Indonesia dengan cinta dan belas kasih seraya senantiasa mengingat dan memohon pertolongan Allah. Tantangan seberat apa pun, akan terasa ringan bersama Allah dan pertolonganNya," tambahnya.
Tak hanya ucapan selamat, melalui unggahan tersebut Gus Mus juga menyampaikan pesan untuk Jokowi dan Maruf Amin.
Baca Juga: Gus Mus Diserang Eks PA 212, Gus Nadir: Kelakuan Orang Tak Beradab!
Dirinya menyarankan Jokowi supaya memilih pejabat pemerintahan yang mau tulus membantu bekerja demi rakyat Indonesia.