Akbar Tewas saat Demo DPR, Sang Kakak: Saya Ingin Ketemu Pelakunya

Jum'at, 11 Oktober 2019 | 22:21 WIB
Akbar Tewas saat Demo DPR, Sang Kakak: Saya Ingin Ketemu Pelakunya
Keluarga dan kerabat menghadiri prosesi pemakaman korban demo ricuh Akbar Alamsyah di Taman Pemakaman Umum (TPU) kawasan Cipulir, Kebayoran Lama, Jakarta, Jumat (11/10). [ANTARA FOTO/Galih Pradipta]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Keluarga masih meyakini jika ada kejanggalan atas meninggalnya Akbar Alamsyah, korban kerusuhan saat terjadi demonstrasi di sekitar gedung DPR RI pada 25 September 2019 lalu.

Fitri Rahmayani, kakak korban pun berharap adanya lembaga yang bersedia memberikan bantuan hukum untuk mengungkap kasus tewasnya pemuda 19 tahun itu.

"Ingin sekali, tapi sampai sekarang belum ada yang menawarkan," kata Fitri seperti dikutip Antara, Jumat (11/10/2019).

Fitri pun mengaku sangat ingin bertemu dengan pelaku yang sudah membuat adiknya meninggal dunia.

Baca Juga: Tak Percaya Polisi Usut Kekerasan Demo DPR, Kontras: Lebih Baik Komnas HAM

"Saya ingin ketemu, saya mau tanya kronologisnya kenapa sampai kondisi adik saya seperti itu," kata Fitri.

Fitri menyadari keluarga tidak memiliki pegangan apapun maupun bukti apapun untuk bisa menuntut pelaku yang membuat adiknya meninggal dunia.

Ia menceritakan, Akbar hilang di 26 September 2019 setelah malam sebelumnya Rabu (25/9) pergi menonton demo di kawasan Palmerah, Jakarta Barat, bersama dua temannya.

Pihak keluarga baru dikabari Akbar hilang pada Jumat (27/9) oleh teman-temannya yang sejak Kamis mencari keberadaan Akbar usai kericuhan.

"Tahunya justru dari teman-temanya yang menanyakan apakah Akbar sudah pulang ke rumah," kata Fitri.

Baca Juga: Diintimidasi saat Liput Demo DPR, 4 Jurnalis Lapor ke Polda

Di hari yang sama Fitri bersama ibunya mencoba mencari tahu kabar dan keberadaan Akbar dengan mendatangi sejumlah rumah sakit dan kantor polisi dan menyebar informasi melalui pesan berantai media sosial.

REKOMENDASI

TERKINI