Suara.com - Nama seorang anggota baru DPR RI, Lora Achmad Fadil Muzakki Syah, atau akrab dipanggil Lora Fadil, tengah ramai digunjingkan warganet.
Ia menimbulkan kontroversi lantaran menerapkan pernikahan poligami dan saat pelantikannya sebagai anggota DPR RI, turut memboyong tiga istri.
Menjelang pelantikan, ia mengaku menginap dalam satu kamar di Hotel Shangri-La bersama ketiga istrinya.
Di samping itu, tersebar pula potret ketika Lora Fadli tertidur di tengah jalannya rapat paripurna pengesahan pimpinan DPR, Selasa (1/10/2019) malam.
Baca Juga: Terpilih Jadi Ketua KPK yang Baru, Segini Harta Kekayaan Irjen Firli
Dirinya beralasan kurang tidur pada malam sebelumnya dan berjanji, kejadian tertidur saat rapat tak akan terulang lagi.
Sorotan yang tertuju pada Lora Fadli pun tak lepas dari rasa penasaran warganet akan harta kekayaannya.
Menurut penelusuran SUARA.com, dalam Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) 2019, kali terakhir politikus Partai Nasdem itu melaporkan harta kekayaannya adalah pada 27 Mei 2019.
Kala itu dirinya masih berstatus calon anggota DPR RI untuk Dapil III Jawa Timur.
Total harta kekayaan Lora Fadil, berdasarkan laporan tersebut, sebesar Rp1,1 miliar.
Baca Juga: Ini Harta Kekayaan 10 Capim KPK Jilid V, Irjen Firli Terkaya
Data harta menunjukkan, dirinya memiliki tiga tanah dan satu bangunan di Jember, Jawa Timur, dengan total Rp525 juta.