Suara.com - Unjuk rasa mahasiswa di depan Gedung DPR MPR, Senayan, Jakarta Pusat, tentunya mendapat perhatian dari para jurnalis, nasional maupun internasional.
Seperti diwartakan sebelumnya, lautan mahasiswa membanjiri kawasan sekitar Gedung DPR di Senayan sejak Selasa siang.
Mereka berdemonstrasi mendesak agar DPR mencabut RUU KUHP dan membatalkan UU KPK hasil revisi yang baru saja disahkan.
Salah satu yang menyoroti aksi mahasiswa di pintu gerbang gedung DPR tersebut adalah jurnalis asing asal ABC News, Max Walden.
Baca Juga: Begini Gaya Awkarin Saat Bagikan Nasi Kotak untuk Mahasiswa yang Demo
Dalam satu cuitannya, dia menyebut aksi ribuan mahasiswa di sejumlah wilayah Indonesia tersebut merupakan pemandangan menakjubkan.
Dia menyebut aksi mahasiswa itu dipicu kebijakan legislator yang dinilai merusak demokrasi. Di buntut cuitan, dia juga menyisipkan tagar #HidupMahasiswa.
"Incredible scenes in cities across Indonesia today as thousands of students protest a number of illiberal measures taken by legislators that many see as undermining democracy. These photos taken in front of national parliament in Jakarta. #HidupMahasiswa," cuit Max Walden melalui akun @maxwalden_, Selasa (24/9/2019).
(Pemandangan menakjubkan di beberapa kota di Indonesia hari ini ketika ribuan mahasiswa memprotes sejumlah kebijakan legislator yang banyak dinilai merusak demokrasi. Foto-foto ini diambil dari depan Gedung DPR di Jakarta--RED)
Namun, ada salah satu cuitan Max Walden yang menyoroti aksi selebgram Karin Novilda atau yang karib disapa Awkarin berada di antara para mahasiswa.
Baca Juga: Awkarin Bagi-bagi Nasi Kotak ke Mahasiswa yang Demo di Gedung DPR
Dalam cuitannya, Max menyebut Awkarin membagikan makanan dan solidaritas medsos kepada demonstran di gedung parlemen Indonesia.
Max Walden menilai para pembuat kebijakan menganggap remeh kekuatan anak-anak muda. Di ujung cuitan, dia menyelipkan tagar #DemoMahasiswa.
"Indonesian internet celebrity @awkarin handing out food and social media solidarity to protesters at Indonesia’s parliament. Lawmakers have officially pissed off The Youth. #DemoMahasiswa," cuit Max Walden.
(Selebriti internet Indonesia @awkarin membagikan makanan dan solidaritas media sosial kepada demonstran di gedung parlemen Indonesia. Pembuat kebijakan menganggap remeh kekuatan anak-anak muda--RED).
Dalam foto yang diunggah Max Walden, terlihat sosok Awkarin tengah sibuk membagi-bagikan nasi kotak kepada para mahasiswa yang berunjuk rasa.
Mengenakan baju berwarna hitam dengan rambut diikat, Awkarin terlihat begitu sibuk.