Suara.com - Mahasiswa Mau Masuk, Polisi Berondong Gas Air Mata di Depan Gedung DPR
Polisi menembakkan gas air mata ke arah mahasiswa di depan Gedung DPR, Selasa (24/9/2019). Mahasiswa mencoba untuk masuk ke dalam gedung DPR.
Mahasiswa pun kocar kacir berlarian ke arah tol dalam kota. Sembari menyanyikan lagu perjuangan, mereka pun kembali merangksek dekat pintu gerbang utama.
Mahasiswa berbaris membentuk barikade. Mereka dilempari batu oleh polisi.
Baca Juga: Digoyang Mahasiswa, Pintu Gerbang Belakang DPR RI Akhirnya Jebol
Para mahasiswa sudah mengenakan pasta gigi yang dioleskan di bawah matanya. Hingga kini mahasiswa masih bertahan di jalanan.
Jalanan depan DPR di Jalan Gatot Subroto sedikit lengang.
Pasukan Brimob menembak mahasiswa yang berdemo di depan Gedung DPR dengan meriam air. Air itu disemprot dari mobil Water cannon, Selasa (24/9/2019).
Mahasiswa di depan gerbang gedung, terdorong keluar. Mahasiswa kocar kacir setelah ditembak.
Mereka lari ke arah jalan tol dalam kota depan gedung DPR. Brimob menembakkan meriam air dari dalam gedung DPR.
Baca Juga: DPR Sahkan UU APBN 2020, Ini Target Ekonomi dan Asumsi Makro
Massa aksi di depan gedung DPR telah memenuhi jalan tol di depan gedung DPR RI. Bahkan mereka sempat menyerang mobil polisi yang melintas.