Viral Video Barisan Mahasiswa di Stasiun Manggarai, Penumpang Tepuk Tangan

Selasa, 24 September 2019 | 12:52 WIB
Viral Video Barisan Mahasiswa di Stasiun Manggarai, Penumpang Tepuk Tangan
Penumpang kereta tepuk tangan melihat barisan mahasiswa - (Instagram/@gilangfiqri_16)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sekelompok mahasiswa berjas almamater berjalan menyusuri ruang tunggu di sisi jalur kereta di Stasiun Manggarai, Tebet, Jakarta Selatan.

Momen itu direkam oleh pengguna akun Instagram @gilangfiqri_16 dan diunggah sebagai story pada Selasa (24/9/2019) siang.

Tak lama kemudian, akun @jktinfo mengunggah ulang video tersebut ke profil Instagram-nya.

Pemandangan tersebut rupanya memukau para penumpang kereta yang berdiri di ruang tunggu seberangnya.

Baca Juga: Aksi Demo Mahasiswa UP: Kuliah Pindah ke DPR, Kosongkan Kampus!

Suara tepuk tangan dan sorakan dari para anker, sebutan populer 'anak kereta', pun terdengar dalam video itu.

Berdasarkan keterangan @jktinfo, barisan mahasiswa berjas biru itu sedang menuju titik kumpul aksi unjuk rasa.

"Selasa (24/9) Suasana di Stasiun Manggarai di mana tampak para #anker memberikan tepuk tangan bagi mahasiswa yang akan menyampaikan aspirasi," tulisnya.

Penumpang kereta tepuk tangan melihat barisan mahasiswa - (Instagram/@jkt_info/@gilangfiqri_16)
Penumpang kereta tepuk tangan melihat barisan mahasiswa - (Instagram/@jkt_info/@gilangfiqri_16)

Banyak warganet yang mengaku merinding menonton video tersebut. Mereka tampaknya mendukung demo mahasiswa di depan Gedung DPR.

"Asli merinding," koemnatr @ekasaripuspa.

Baca Juga: Urunan hingga Nginap di Pom Bensin, Kisah Petani Sepuh Ikut Berdemo di DPR

"Kok aku merinding ya... kalian semangat ya adik-adik. Doa kami bersamamu," ungkap @susiesalwa.

"Merinding sumpah, semangat kawan suarakanlah apa yang seharusnya disuarakan!" tambah @nand.oy.

Belum diketahui pasti dari universitas mana sekelompok mahasiswa tersebut. Beberapa dugaan warganet antara lain Universitas Pamulang (Unpam), Universitas Pancasila (UP), hingga Bina Sarana Informatika (BSI).

Sejumlah mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi melakukan aksi unjuk rasa di depan gedung DPR RI, Jakarta, Senin (23/9/2019). Aksi berlangsung sampai malam hingga belasan mahasiswa berhasil merangsek masuk ke area dalam Gedung DPR RI, dengan memanjat gerbang utama.

Menurut keterangan musikus Ananda Badudu, ada lima tuntutan dari para mahasiswa dan masyarakat yang berunjuk rasa di depan Gedung DPR:

1. Batalkan UU KPK, RUU KUHP, Revisi UU Ketenagakerjaan, UU Sumber Daya Air, RUU Pertanahan, RUU Pertambangan Minerba, UU MD3 serta sahkan RUU PKS, RUU Masyarakat Adat dan RUU Perlindungan Data Pribadi.
2. Batalkan hasil seleksi calon pimpinan KPK.
3. Tolak dwifungsi Polri.
4. Selesaikan masalah Papua dengan pendekatan kemanusiaan.
5. Hentikan Operasi Korporasi yang merampok dan merusak sumber-sumber agraria, menjadi predator bagi kehidupan rakyat, termasuk mencemari udara dan air sebagai karunia Tuhan YME, seperti halnya kebakaran hutan, yang saat ini terjadi di Sumatra dan Kalimantan, dan pidanakan pihak yang terlibat.

Selasa (24/9/2019) ini, mereka berjanji akan menggelar demo yang lebih besar lagi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI