Tidur di Atas Motor, Pria di Bantul Dikira Meninggal Sampai Videonya Viral

Minggu, 22 September 2019 | 16:29 WIB
Tidur di Atas Motor, Pria di Bantul Dikira Meninggal Sampai Videonya Viral
Pria tidur di atas sepeda motor dikira meninggal - (Facebook/Hertha Cha)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kabar yang menyebutkan adanya penemuan mayat di Kabupaten Bantul, DI Yogyakarta menggegerkan media sosial. Pasalnya, posisi pria yang dikabarkan meninggal itu berada di atas sepeda motor.

Ia duduk di atas jok, dengan badan dan kepala yang terkulai lemas pada bagian depan kendaraan.

Di video yang sudah tersebar luas, pria itu tampak masih mengenakan helm, dan tangannya memeluk pegangan kemudi sepeda motor.

Banyak orang yang mengerumuninya, tetapi pria itu tak menunjukkan gerakan sama sekali.

Baca Juga: Dikira Tidur, Lelaki Misterius itu Ternyata Tewas di Pos Ronda

Video tersebut kemudian diunggah akun Facebook Nurohmad dengan keterangan bahwa pria tersebut ditemukan meninggal di atas sepeda motor yang berhenti di Desa Sumberagung, Kecamatan Jetis, Bantul.

Setelah videonya beredar di dunia maya, seorang pengguna Facebook menyatakan bahwa keterangan untuk video itu adalah hoaks.

Rupanya pengguna akun Hertha Cha itu adalah pria yang mencuri perhatian banyak orang dalam video tersebut.

Menurut pengakuannya, keterangan palsu untuk video tersebut menimbulkan reaksi panik pada keluarganya.

"Bahkan jauh-jauh ada yang datang karena kabar tersebut," tulis Hertha Cha, Jumat (20/9/2019).

Baca Juga: Dikira Tidur, Tukiran Ternyata Meninggal di Atas Becaknya Sendiri

Kalrifikasi pria yang tidur di atas sepeda motor dan dikira meninggal - (Facebook/Hertha Cha)
Kalrifikasi pria yang tidur di atas sepeda motor dan dikira meninggal - (Facebook/Hertha Cha)

Ia juga mengungkapkan kronologi kejadian sebelum ia tertidur di lokasi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI