Suara.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) baru saja mempertontonkan kegiatan santainya bersama Jan Ethes Srinarendra, sang cucu, melalui vlog baru.
Warganet pun menggunakan kesempatan ini untuk mengingatkan Jokowi soal beragam polemik di Indonesia, mulai dari kebakaran hutan dan lahan (karhutla) hingga RUU bermasalah.
Sutradara Angga Dwimas Sasongko salah satunya. Ia meminta Jokowi untuk tak abai pada masa depan generasi penerus, termasuk cucunya sendiri.
Angga Sasongko menyebutkan, pemerintahan Jokowi saat ini bisa saja berdampak buruk pada masa depan Jan Ethes dan anak-anak Indonesia lainnya.
Baca Juga: Enaknya Jadi Paspampres Jan Ethes, Ikutan Naik Kereta-keretaan
Hal tersebut berkaitan dengan RUU kontroversial hingga karhutla yang tak kunjung terselesaikan.
"Pak @Jokowi, dengan pelemahan KPK, membiarkan pembakar hutan tak diketahui publik, RUU yang ngawur, pelanggaran HAM, pemerintahan Anda sedang mencuri masa depan Jan Ethes, anak saya, dan puluhan juta anak Indonesia lain yang berhak diwarisi Indonesia yang lebih baik. It's time to act," kicau @anggasasongko, Sabtu (21/9/2019).
Hingga berita ini ditulis, cuitan tersebut telah di-retweet dan disukai lebih dari dua ribu akun.
Banyak warganet yang kemudian menunjukkan pemikirannya sejalan dengan Angga Sasongko.
"Dulu kita tergila-gila dengan gaya family man-nya, sampai kita lupa dia adalah pemimpin kita, pemimpin ratusan suku, puluhan ribu pulau, miris miris," komentar @AsepWitoko.
Baca Juga: Ini Respons Gibran Rakabuming Raka Nama Jan Ethes Mau Dijiplak
"Kerja untuk masa depan generasi anak cucu kita," tambah @charles_htbarat.