Usai Bertemu Jokowi, Penasihat Presiden China Makan Siang Bersama Megawati

Jum'at, 20 September 2019 | 13:57 WIB
Usai Bertemu Jokowi, Penasihat Presiden China Makan Siang Bersama Megawati
Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Megawati Soekarnoputri saat ziarah ke Makam Bung Karno di Blitar, Jawa Timur, Rabu (1/5/2019). [Suara.com/Agus H]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri bertemu dengan Penasihat Hubungan Luar Negeri Presiden China/Anggota Komisi Luar Negeri China Song Tao dalam sebuah jamuan makan siang di Restoran Li Feng, kawasan Bundaran HI Jakarta Pusat, Jumat (20/9/2019).

Dalam pertemuan itu, Megawati ditemani sejumlah petinggi PDI Perjuangan seperti Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto, Kepala Pusat Analisa dan Pengendali Situasi Partai PDIP Prananda Prabowo, Ketua DPP PDIP Ahmad Basarah.

Adapun delegasi penasihat luar negeri Presiden China antara lain Y.M Song Tao, Sun Haiyan (Direktur Jenderal Biro I IDCPC), Y.M Qiao Qian (Duta Besar China untuk Indonesia), dan anggota lainnya.

Baca Juga: Megawati: Kita Haru Beri Penghormatan Terbaik untuk BJ Habibie

Sebelum melakukan makan siang dengan Megawati yang juga Ketua Umum PDI Perjuangan, delegasi penasihat luar negeri Presiden China baru saja bertemu presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Kepresidenan, Bogor, Jawa Barat, Jumat (20/9/2019) pagi.

Dalam pertemuan itu Song Tao mengatakan ekonomi Indonesia berkembang dengan bagus. Bahkan kata dia, prestasi dan kemajuan yang dicapai di Indonesia karena Indonesia dipimpin oleh Jokowi.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menerima Penasihat Hubungan Luar Negeri Presiden China yang juga Anggota Komisi Urusan Luar Negeri China, Song Tao, di Istana Kepresidenan, Bogor, Jawa Barat, Jumat (20/9/2019). (Suara.com/Ummi Saleh)
Presiden Joko Widodo (Jokowi) menerima Penasihat Hubungan Luar Negeri Presiden China yang juga Anggota Komisi Urusan Luar Negeri China, Song Tao, di Istana Kepresidenan, Bogor, Jawa Barat, Jumat (20/9/2019). (Suara.com/Ummi Saleh)

"Dan saya melihat di tahun ini saja, yang mulia, ekonomi Indonesia berkembang dengan bagus. Sosial masyarakat sangat stabil. Dan kehidupan rakyat semakin ditingkatkan. Semua prestasi dan kemajuan dicapai oleh Indonesia berkat pimpinan yang mulia pak presiden," kata Song Tao.

Tak hanya itu, Song Tao mengaku dapat laporan kalau proyek Tol Trans Pulau Jawa hampir rampung.

"Saya mendengar bahwa jalan tol trans Pulau Jawa yang pertama hampir mau rampung dan masalah listrik juga mau diselesaikan. Sebagai sahabat baik untuk Indonesia saya bener-bener merasa sangat bahagia untuk Indonesia," tutur dia.

Baca Juga: JK dan Megawati Hadiri Pengukuhan Menkumham Jadi Guru Besar PTIK

Selain itu, Song Tao mewakili pemerintah China menyampaikan ucapan selamat kepada Jokowi karena terpilih kembali menjadi presiden di periode 2019-2024. Ia meyakini Indonesia di bawah kepemipimpinan Jokowi dan Ma'ruf Amin akan mencapai kemajuan yang lebih baik.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI