Anak Eks Ajudan Taruh Foto di Makam BJ Habibie, Ada Kisah Haru di Baliknya

Reza Gunadha Suara.Com
Minggu, 15 September 2019 | 20:31 WIB
Anak Eks Ajudan Taruh Foto di Makam BJ Habibie, Ada Kisah Haru di Baliknya
Untag Pranata (29) berziarah ke makam Presiden ke-3 RI BJ Habibie, Minggu (15/9/2019) [Antara/Laily Rahmawaty]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Dengan mengenakan kaos hitam R80 bergambar pesawat dan bendera Merah Putih, Untag mengatakan akan mendukung industri tersebut terealisasi.

"Pak Habibie meninggalkan warisan untuk kita lanjutkan ada R80 yang akan jadi industri masa depan kita, saya juga ikut support dengan pendanaan," kata Untag.

Menurut Untag, cara Presiden Habibie membangun industri R80 dengan mengumpulkan donasi dari masyarakat seperti kisah Presiden Soekarno yang membeli pesawat Indonesia pertama kali dari sumbangan rakyat Aceh.

"Jadi saya percaya R80 bisa terealisasi dengan dukungan semua anak bangsa," kata Untag.

Baca Juga: Xanana Gusmao Ziarah ke Pusara Habibie

Untag mengenal Habibie sebagai seorang inspirator, negarawan dan juga teknokrat yang mencintai bangsa.

"Bagi saya pribadi dia adalah inspirator," kata Untag.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI