Belajar Makna Cinta dari Sosok Bapak Bangsa, BJ Habibie

Jum'at, 13 September 2019 | 08:38 WIB
Belajar Makna Cinta dari Sosok Bapak Bangsa, BJ Habibie
Suasana pemakaman BJ Habibie di Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta, Kamis (12/9). [Suara.com/Arya Manggala]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Raut wajah Ilham Habibie, putra sulung mendiang mendiang Presiden RI ketiga BJ Habibie terlihat tegar saat mengantarkan sang ayah ke peristirahatan terakhir.

Di Taman Makam Pahlawan Nasional Kalibata, BJ Habibie dikuburkan pada Kamis (12/9/2019). Mendiang Bapak Bangsa itu dimakamkan tepat di sebelah pusara sang istri, Ainun Habibie yang sudah lebih dahulu mangkat pada 22 Mei 2010 silam.

Dengan suara bergetar, Ilham Habibie menyampaikan ucapan pengantar kepergian sang ayah saat proses upacara pemakaman BJ Habibie.

"Innalillahi wa inna ilaihi rajiun. Kita kehilangan bapak, sahabat, panutan, negarawan, inspirator, idola," ujar Ilham di TMP Kalibata, Kamis (12/9/2019).

Baca Juga: Warga Antre Kirim Doa di Makam Habibie-Ainun

Di mata keluarga, BJ Habibie adalah sosok yang memberikan contoh mengenai cinta. Kata Ilham, cinta yang dicontohkan BJ Habibie yaitu cinta seorang suami kepada istri ataupun cinta istri kepada sang suami.

Warga memadati makam almarhum Presiden ke-3 RI BJ Habibie di Taman Makam Pahlawan Nasional Kalibata, Jakarta, Kamis (12/9). [Suara.com/Arya Manggala]
Warga memadati makam almarhum Presiden ke-3 RI BJ Habibie di Taman Makam Pahlawan Nasional Kalibata, Jakarta, Kamis (12/9). [Suara.com/Arya Manggala]

Tak hanya itu, BJ Habibie kata Ilham, juga memberikan sebuah contoh cinta kepada sanak saudara, cinta kepada negara dan cinta kepada dunia.

"Dari kaca mata kami, memberikan contoh mengenai cinta. Cinta itu adalah cinta, tentu cinta suami istri, cinta kepada sanak saudara, cinta kepada pekerjaan, cinta kepada negara dan bangsa, cinta kepada dunia ini, cinta seluas-luasnya," tutur dia.

Bahkan contoh cinta yang diberikan BJ Habibie sesuai dengan namanya yakni Habibie.

"Itulah bapak, Pak Habibie. Namanya adalah Pak Habibie yang mencintai dan dicintai," kata dia.

Baca Juga: Kisah BJ Habibie dan Berita Tekno Pilihan Pagi Ini

Ilham masih ingat sembilan tahun lalu, di tempat yang sama, sang ibu juga dimakamkan. Upacara (saat itu) kata Ilham juga dilakukan dengan khidmat.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI