Rachmawati Soekarnoputri: BJ Habibie yang Izinkan UBK Beroperasi

Kamis, 12 September 2019 | 20:44 WIB
Rachmawati Soekarnoputri: BJ Habibie yang Izinkan UBK Beroperasi
Keluarga dari mendiang Presiden ke-3 RI, BJ Habibie, menggelar tahlilan di rumah duka, kawasan Patra Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (12/9/2019) malam. Rachmawati Soekarnoputri tampak hadir dalam tahlilan tersebut. [Suara.com/Ria Rizki Nirmalasari]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Rachmawati Soekarnoputri, Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra, mengenang sosok mendiang Presiden ke-3 RI BJ Habibie.

Ternyata, Habibie menjadi orang yang memberikan izin kepadanya agar Universitas Bung Karno (UBK) bisa beroperasi.

Rachmawati menceritakan, UBK sebenarnya sudah ada pada era Orde Baru, namun baru setelah 16 tahun berlalu bisa mendapat izin operasional, yakni saat Habibie jadi presiden.

"Waktu itu saya mendirikan Universitas Bung Karno, tetap 16 tahun waktu itu juga tidak diperbolehkan beroperasi," kata Rachmawati di rumah duka mendiang Habibie, Jalan Patra Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (12/9/2019).

Baca Juga: Rachmawati Soekarnoputri Ikut Tahlilan di Rumah Mendiang BJ Habibie

Namun, Rachmawati akhirnya bernapas lega karena ketika pemerintahan berada di tangan Habibie, UBK diizinkan untuk beroperasi. "Waktu beliau presiden, memberikan izin," ucapnya.

Tentunya hal tersebut menjadi kenangan yang paling berkesan bagi Rachmawati. Apalagi ia menceritakan UBK menjadi satu-satunya universitas yang diresmikan langsung di Istana Negara.

"Satu-satunya universitas yang dilantik atau diberikan sebagai peresmian di Istana Negara," tuturnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI