Rachmawati Soekarnoputri Ikut Tahlilan di Rumah Mendiang BJ Habibie

Kamis, 12 September 2019 | 20:27 WIB
Rachmawati Soekarnoputri Ikut Tahlilan di Rumah Mendiang BJ Habibie
Keluarga dari mendiang Presiden ke-3 RI, BJ Habibie, menggelar tahlilan di rumah duka, kawasan Patra Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (12/9/2019) malam. Rachmawati Soekarnoputri tampak hadir dalam tahlilan tersebut. [Suara.com/Ria Rizki Nirmalasari]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Keluarga dari mendiang Presiden ke-3 RI, BJ Habibie, menggelar tahlilan di rumah duka, kawasan Patra Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (12/9/2019) malam. Rachmawati Soekarnoputri tampak hadir dalam tahlilan tersebut.

Pantauan Suara.com pada pukul 19.00 WIB, sejumlah warga terlihat mulai mendatangi rumah duka untuk ikut melaksanakan tahlilan. Acara tahlilan sendiri akan dilaksanakan usai shalat Isya.

Sebelum tahlilan dimulai, tampak hadir putri dari Presiden ke-1 RI Soekarno yakni Rachmawati Soekarnoputri yang mengenakan pakaian serba hitam.

Dengan kursi rodanya, ia bergegas menuju rumah duka sambil melemparkan senyum kepada awak media.

Baca Juga: Kisah Aiptu Indra, Driver yang Jadi Tempat Curhat Habibie saat di Jerman

Selain itu, terlihat juga mantan Ketua Mahkamah Konstitusi Jimly Asshiddiqie datang ke rumah duka dengan mengenakan pakaian bernuansa putih serta peci hitam.

Sebelumnya, salah satu dari pasukan pengawal Habibie, Hendro Sukirtio mengatakan bahwa tahlilan akan dimulai usai salat Isya.

"(Tahlilan) sampai 40 hari ke depan," kata Hendro di lokasi, Kamis (12/9/2019).

Hendro menyampaikan, prosesi tahlilan dibuka secara umum untuk pengajian dari lingkungan sekitar rumah duka.

"Umum untuk pengajian yang di lingkungan sini. Minimal 40 (orang) lah, tapi yang lain mau masuk silakan.”

Baca Juga: Romantisme dan Pesan BJ Habibie untuk Cucu-cucunya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI