Anies: Kebebasan Pers Dimulai oleh Habibie

Rabu, 11 September 2019 | 22:08 WIB
Anies: Kebebasan Pers Dimulai oleh Habibie
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan (kiri) berbincang dengan Tim Dokter Kepresidenan Dr. A. Budi Sulistya (kanan) usai menjenguk Presiden ketiga RI BJ Habibie di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD), Jakarta, Selasa (10/9). [ANTARA FOTO/Galih Pradipta]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan ikut mengantar jenazah Presiden ketiga RI, BJ Habibie dari RSPAD Gatot Soebroto ke rumah duka di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan. 

Kepada wartawan, Anies mengenang sosok Habibie lantaran dianggap ikut mendorong kebebasan pers.

Menurut Anies, Habibie berperan dalam terciptanya Undang-undang nomor 40 tahun 1999 tentang kebebasan pers. Melalui aturan tersebut, kegiatan para pewarta dilindungi oleh negara.

"Kebebasan pers dimulai oleh pak Habibie, sebelumnya kita menyaksikan tidak ada kebebasan itu," ujar Anies di RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta Pusat, Rabu (11/9/2019).

Baca Juga: Ma'ruf Amin: Habibie Sosok Investor Kemanusiaan Bagi Masa Depan Bangsa

Ia menganggap jasa Habibie itu luar biasa karena dirasakan banyak pihak. Indonesia disebutnya telah kehilangan sosok yang bisa dianggap sebagai guru bangsa sekaligus negarawan.

"Pak Habibie hadir membuka kran kebebasan pers yang kita rasakan sampai sekarang. Jasa beliau luar biasa," kata Anies.

Dikabarkan sebelumnya, Habibie meninggal dunia di ruang CICU, Paviliun Kartika RSPAD Jakarta Pusat pada pukul 18.05 WIB.

Menurut putra Kedua Habibie, Thareq Kemal Habibie, penyebab sang ayah meninggal dunia karena faktor usia.

Ia menyebut faktor lainnya adalah karena jantung yang sudah melemah. Ia mengapresiasi dokter yang sudah berusaha semampunya untuk menyembuhkan Habibie.

Baca Juga: Sangat Akrab, Megawati Kenang Habibie Lebih dari Sekedar Teman

"Jantungnya sudah berhenti beraktifitas, seperti yang saya bilang, karena umur dan aktifitas yang banyak," kata Thareq di RSPAD Gatot Soebroto.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI