Jenazah BJ Habibie Tiba di Rumah Duka, Peti Matinya Dibalut Merah Putih

Rabu, 11 September 2019 | 20:50 WIB
Jenazah BJ Habibie Tiba di Rumah Duka, Peti Matinya Dibalut Merah Putih
Jenazah Presiden ketiga RI, BJ Habibie, telah diberangkatkan dari RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta Pusat, ke rumah duka, Rabu (11/9/2019) malam. [Suara.com/Fakhri Fuadi Muflih]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jenazah Presiden ke-3 RI BJ Habibie sudah tiba di rumah duka di Jalan Patra Kuningan XIII, Jakarta Selatan, sekitar pukul 20.30 WIB.

Jenazah Habibie diberangkatkan dari RSPAD Gatot Soebroto, Senen, Jakarta Pusat sekitar pukul 19.30 WIB. Almarhum juga sempat disalatkan di rumah sakit.

Pantauan Suara.com di rumah duka, jenazah tiba di rumah duka dibawa menggunakan ambulans berwarna putih. Jenazah berada dalam keranda yang dibalut bendera Merah Putih. 

Beberapa tokoh seperti Mensekneg Pratikno, Mentan Amran Sulaiman, Staf Ahli Presiden Ali Mochtar Ngabalin, Tokoh Muhammadiyah Din Syamsuddin, hingga Wakil Ketua Habibie Center Dewi Fortuna Anwar, juga telah memasuki rumah duka.

Baca Juga: BJ Habibie Pernah Alami Kebocoran Klep Jantung, Ini Gejala dan Penyebabnya!

Selain itu para artis seperti Reza Rahardian, Bunga Citra Lestari, dan Melanie Soebono juga hadir melayat.

Dikabarkan sebelumnya, Habibie meninggal dunia di ruang CICU, Paviliun Kartika RSPAD Jakarta Pusat.

Menurut Putra Kedua Habibie, Thareq Kemal Habibie, ayahnya meninggal pukul 18.05 WIB.

"Saya harus menyampaikan ini, bahwa Ayah saya, Presiden Ketiga RI, BJ Habibie meninggal dunia pukul 18.05 WIB," ujar Thareq di RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta Pusat, Rabu (11/9/2019).

Ia menyebut faktor lainnya adalah karena jantung yang sudah melemah. Ia mengapresiasi dokter yang sudah berusaha semampunya untuk menyembuhkan Habibie.

Baca Juga: Susy Susanti Kenang BJ Habibie: Antara Kerusuhan 1998 dan Thomas-Uber

"Jantungnya sudah berhenti beraktifitas, seperti yang saya bilang, karena umur dan aktifitas yang banyak," kata Thareq.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI