Update Kondisi Terkini BJ Habibie, Putra Bungsu: Doakan yang Terbaik Saja

Selasa, 10 September 2019 | 15:14 WIB
Update Kondisi Terkini BJ Habibie, Putra Bungsu: Doakan yang Terbaik Saja
Presiden ke-3 RI, BJ Habibie di rumah sakit saat dijenguk Jimly Asshiddiqie. (Fotp @Karolina_bee11/Istimewa)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Thareq Kemal Habibie, putra kedua Presiden ke-3 RI BJ Habibie, masih belum mau memberikan keterangan mengenai kondisi terkini ayahnya. Ia mengaku akan segera mengadakan konferensi pers untuk menyampaikan kabar terbaru BJ Habibie.

Pantauan Suara.com, Selasa (10/9/2019) sekitar pukul 14.00 WIB, Thoreq keluar dari paviliun Kartika RSPAD Gatot Soebroto, tempat Habibie dirawat.

Meskipun sempat menolak memberikan keterangan, Thoreq akhirnya meladeni awak media dengan menyebut akan memberikan keterangan secara resmi dalam waktu dekat.

"Saya tidak mau komentar apa-apa. Nanti konferensi pers ya,” ujar Thoreq di RSPAD Gatot Soebroto.

Baca Juga: Anies Baswedan Menjenguk BJ Habibie di RSPAD

Thareq hanya meminta agar masyarakat tetap mendoakan yang terbaik untuk kesembuhan Habibie. Ia menyebut apa pun yang terjadi nantinya merupakan yang terbaik.

"Cuma menitip doa, jangan khawatir, beliau sudah sepuh, apa pun yang terjadi, terbaik buat bapak saya. Terima kasih," kata Thareq.

Belum diketahui kapan dan di mana nantinya diadakan konferensi pers yang dijanjikan Thareq.

"Nanti akan diumukan secara resmi dan hanya saya dan kakak saya (Ilham Akbar Habibie) mungkin," tuturnya.

Sementara hingga kekinian, juga belum ada keterangan resmi dari dokter RSPAD mengenai kondisi Habibie.

Baca Juga: Sore Ini JK Jenguk BJ Habibie di RSPAD

Mantan Wakil Presiden era Presiden Soeharto itu dirawat Cerebro Intensive Care Unit (CICU) RSPAD Gatot Soebroto lantai 2.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI