Suara.com - Liburan ke pantai menjadi momen paling mengasyikan yang didambakan oleh banyak orang. Namun belum lama ini ada seorang bocah laki-laki yang menderita luka bakar usai berlibur di pantai.
Bukan tanpa alasan, ternyata bocah laki-laki ini tak sengaja menginjak lubang api bekas pesta barbekyu di pantai.
Dilansir Suara.com dari laman Ladbible, Senin (2/9/19) bocah bernama Oliver Briggs ini awalnya tengah menikmati liburan di sebuah pantai tak jauh dari Bournemouth.
Saat sedang berlarian, Oliver tak sengaja berdiri di atas lubang api yang terkubur pasir pantai.
Baca Juga: Tercemar Limbah, Kisah Miris 'Si Cantik' Pantai Rosignano Solvay di Italia
Oliver yang malang sontak menangis kesakitan, sementara itu sang ibu berlari bersamanya ke laut untuk mencoba mendinginkan luka bakarnya.
Akhirnya, bocah tersebut dibawa ke rumah sakit terdekat kemudian dipindahkan ke unit spesialis luka bakar di Rumah Sakit Distrik Salisbury.
Telapak kaki kanannya meninggalkan lecet parah dan melepuh.
Hal ini membuat sang ibu Kristina mencoba untuk mengingatkan wisatawan akan bahaya meninggalkan api di pantai.
"Dia berada di pantai dan berjalan menuju toilet, tiba-tiba saya mendengar dia berteriak," tutur Kristina.
Baca Juga: Mengenal Pantai Sipakario, Wisata Bahari nan Elok di Penajam Paser Utara
"Saya menghargai orang-orang yang suka melakukan pesta barbekyu di pantai tapi ada baiknya untuk lebih berhati-hati," imbuhnya.