Dukung Rakyat Papua, ILPS Hong Kong dan Macau Gelar Aksi di depan KJRI

Reza Gunadha Suara.Com
Kamis, 22 Agustus 2019 | 17:25 WIB
Dukung Rakyat Papua, ILPS Hong Kong dan Macau Gelar Aksi di depan KJRI
International League of People Struggle Hong Kong dan Macau menggelar aksi mendukung rakyat Papua di depan kantor KJRI, Kamis (22/8/2019). [ILPS]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pengepungan disertai cacian rasis yang terjadi di Asrama Mahasiswa Papua Surabaya, Jawa Barat, serta persekusi di Malang dan sejumlah daerah, memicu protes massal warga Tanah Papua.

Tak hanya di Indonesia, protes terhadap persekusi dan perlakuan rasis terhadap mahasiswa Papua juga kekinian menjadi isu internasional.

Termutakhir, Kamis (22/8/2019), International League of People's Struggle alias ILPS di sejumlah daerah kawasan Asia menggelar aksi mengecam persekusi dan aksi rasis terhadap mahasiswa Papua.

Tak hanya itu, ILPS yang merupakan aliansi beragam organisasi massa anti-imperialisme atau penjajahan di seluruh dunia juga menyuarakan agar bangsa Papua diberikan hak menentukan nasibnya sendiri.

Baca Juga: Bantah Pemerintah Blokir Internet di Papua, Moeldoko: Cuma Diperlambat

ILPS Hong Kong dan Macau menggelar aksi mendukung rakyat Papua di depan kantor KJRI, Kamis (22/8/2019). [ILPS]
ILPS Hong Kong dan Macau menggelar aksi mendukung rakyat Papua di depan kantor KJRI, Kamis (22/8/2019). [ILPS]

Kamis hari ini, sejumlah aktivis dari beragam ormas yang tergabung dalam ILPS cabang Hong Kong dan Macau menggelar aksi mendukung penentuan nasib sendiri bangsa Papua. Aksi itu digelar di depan kantor Konsulat Jenderal Republik Indonesia.

International League of People Struggle Hong Kong dan Macau menggelar aksi mendukung rakyat Papua di depan kantor KJRI, Kamis (22/8/2019). [ILPS]
International League of People Struggle Hong Kong dan Macau menggelar aksi mendukung rakyat Papua di depan kantor KJRI, Kamis (22/8/2019). [ILPS]

"Pemerintah Indonesia menyerang rakyat Papua dengan mengatasnamakan warga Indonesia. Tapi sebenarnya, penyerangan itu bukan untuk kepentingan rakyat Indonesia," kata Eman Villanueva, Koordinator ILPS Hong Kong dan Macau, dalam aksinya.

ILPS Hong Kong dan Macau menggelar aksi mendukung rakyat Papua di depan kantor KJRI, Kamis (22/8/2019). [ILPS]
ILPS Hong Kong dan Macau menggelar aksi mendukung rakyat Papua di depan kantor KJRI, Kamis (22/8/2019). [ILPS]

"Penyerangan terhadap bangsa Papua sebenarnya untuk keuntungan pemerintah Amerika Serikat yang terus mencuri sumber daya alam Papua Barat," tambahnya.

Selanjutnya, Avery Ng, Ketua League of Social Democrats--juga anggota ILPS--menegaskan pihaknya bersolidaritas kepada perjuangan pembebasan nasional rakyat Papua Barat.

ILPS Hong Kong dan Macau menggelar aksi mendukung rakyat Papua di depan kantor KJRI, Kamis (22/8/2019). [ILPS]
ILPS Hong Kong dan Macau menggelar aksi mendukung rakyat Papua di depan kantor KJRI, Kamis (22/8/2019). [ILPS]

Dalam aksi itu juga, Eni Lestari Ketua International Migrants Alliance, juga memberikan pidato yang menyatakan kaum buruh migran bersolidaritas terhadap rakyat West Papua.

Baca Juga: Siswa Papua Barat Bersekolah saat Aparat TNI-Polri Masih Berjaga

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI