Upacara Peringatan Proklamasi, 17 Dentuman Meriam Menyalak di Istana Negara

Sabtu, 17 Agustus 2019 | 12:57 WIB
Upacara Peringatan Proklamasi, 17 Dentuman Meriam Menyalak di Istana Negara
Suasana upacara peringatan detik-detik proklamasi di Istana Negara. (Suara.com/Ummi HS).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjadi inspektur upacara dalam peringatan HUT Kemerdekaan RI ke 74 di Istana Negara, Jakarta, Sabtu (17/8/2019).

Menurut pengamatan Suara.com, Jokowi yang datang dengan menggunakan mobil Indonesia 1 memasuki halaman Istana Merdeka, Jakarta, Sabtu (17/8/2019) sekitar pukul 09.59 WIB.

Jokowi keluar pintu mobil bersama Wakil Presiden Jusuf Kalla serta Ibu Negara Iriana Jokowi dan Mufidah Jusuf Kalla.

Jokowi mengenakan adat busana daerah Klungkung, Bali. Sementara Iriana Jokowi mengenakan baju adat Sumatera Utara.

Baca Juga: Bercelana Panjang, Ma'ruf Amin Tak Sarungan di Peringatan HUT RI

Sedangkan JK dan Mufidah mengenakan adat Aceh. Selanjutnya mereka langsung menuju pelataran Istana Merdeka.

Upacara dimulai dengan diawali diawali sirine dan dentuman sebanyak 17 kali.

Sebelum pengibaran bendera Merah Putih, Ketua DPD Oesman Sapta Odang yang membacakan teks proklamasi. Kemudian dilanjutkan dengan mengheningkan cipta yang dipimpin Jokowi.

Setelah upacara, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan bertugas membacakan doa.

Untuk diketahui, Tim Paskibraka yang bertugas mengibarkan Bendera Merah Putih pada upacara peringatan detik-detik proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke 74 adalah Tim Merah.

Baca Juga: Peringati HUT RI Lewat Video, Kirana Larasati Malah Dibully Warganet

Dari keterangan yang dikutip dari laman Setpres, Salma El Mutafaqqiha Putri Achzaabi yang merupakan perwakilan dari Provinsi Jawa Tengah terpilih sebagai pembawa bendera Merah Putih.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI