Soal Komposisi Kabinet, Jokowi: Itu Hak Prerogratif Presiden

Rabu, 14 Agustus 2019 | 21:28 WIB
Soal Komposisi Kabinet, Jokowi: Itu Hak Prerogratif Presiden
Presiden Joko Widodo. [Suara.com/Ummi Hadyah Saleh]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menghangatnya nama-nama yang muncul untuk menempati jabatan menteri dalam kabinet kerja jilid II yang akan dinakhodai Joko Widodo (Jokowi) - Maruf Amin masih terus bergulir. Meski begitu, Presiden Jokowi menyebut soal kursi kabinet adalah hak prerogratif dirinya sebagai Presiden.

Lantaran itu, kata Jokowi, dirinya akan menentukan siapa-siapa yang menjadi menteri di pemerintahan periode kedua.

"Kamu tahu ndak kabinet itu apa? Kabinet itu hak prerogatif presiden. Menteri itu adalah hak prerogatif presiden," ujar Jokowi di Buperta, Cibubur, Jakarta pada Rabu (14/8/2019).

Jawaban Jokowi tersebut disampaikan saat awak media menanyakan kemungkinan partai politik koalisi pendukung Jokowi - Maruf Amin menerima, jika komposisi kabinet mendatang 45 persen dari Parpol dan 55 persen kalangan profesional.

Baca Juga: Jokowi soal Kabinet Baru: Jika Waktunya Semua Tahu, Jangan Nebak-nebak

Jokowi juga mengatakan dirinya akan merekrut menteri muda yang berusia 25 tahun hingga 30 tahun.

"Ya ada yang umur-umur gitu yang muda dan setengah muda dan ada yang setengah tua," ujarnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI