Suara.com - Situasi politik serta aksi demonstrasi di Hongkong makin memanas akhir-akhir ini. Bahkan, bandara Hongkong dikabarkan lumpuh selama beberapa hari.
Menanggapi perkembangan situasi yang makin buruk, Pemerintah Indonesia lewat Kementerian Luar Negeri RI pun merilis imbauan perjalanan.
Melalui pernyataan tersebut, Pemerintah Indonesia mengimbau agar WNI mencermati perkembangan keamanan terakhir sebelum bepergian ke Hongkong.
Perkembangan ini dapat dilihat melalui aplikasi safe travel Kemlu.
Baca Juga: Tim Juri HWPA 2019 Verifikasi Pelayanan Publik KJRI Hongkong
Selain itu, Kementerian Luar Negeri RI juga meminta agar perjalanan yang sifatnya tidak mendesak agar ditunda hingga situasi lebih kondusif.
Di sisi lain, WNI yang menetap di wilayah Hongkong diminta untuk tetap tenang, waspada, dan menjauhi lokasi berkumpulnya massa. WNI juga diminta untuk tidak terlibat dalam kegiatan politik dan mengikuti imbauan otoritas setempat.
Terakhir, WNI Hongkong juga dapat memantau informasi melalui laman Facebook KJRI Hongkong di tautan fb.com/kjrihk.
Dalam keadaan darurat, hotline KJRI Hong Kong dapat dikontak melalui Whatsapp nomor +852 6894 2799 / +852 6773 0466 / +852 5294 4184 atau melalui Tombol Darurat aplikasi Safe Travel Kementerian Luar Negeri RI.
Baca Juga: Liburan Dadakan ke Hongkong, Kisah 2 Turis Wanita Ini Viral