Suara.com - Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Mahfud MD memberikan jawaban nyeleneh ketika wajahnya dibilang bercahaya oleh salah seorang warganet.
Berawal ketika Mahfud MD melalui akun jejaring sosial Twitter @mohmahfudmd mengunggah foto dirinya mengenakan busana khas Jawa, Surjan Lurik.
"Islam menyebar ke seluruh alam sebagai 'rahmah' melalui penyesuaian dengan budaya setiap bangsa, bahkan juga pembuatan fikih-fikih yang aktual dengan kebutuhan tanpa kehilangan prinsip dasarnya sebagai agama tauhid yang sangat perduli pada persaudaraan antar manusia dengan segala fithrah perbedaannya," tulis Mahfud MD mengiringi unggahan foto itu.
Ada seorang warga Twitter yang langsung mengomentari foto Mahfud MD. Warganet pengguna akun @Dirga_Atmadja itu menyebut wajah Mahfud MD yang bercahaya. Warganet itu juga memastikan bahwa Mahfud MD tidak alergi terhadap bendera tauhid.
Baca Juga: Mahfud MD Didoakan Buruk, Jubir PSI Beri Sindiran ke Warganet
"Wajahnya bercahaya sekali Prof, pasti suka jaga wudu dan rajin salat yaa dan pastinya nggak alergi kan dengan bendera Tauhid?" cuit akun @Dirga_Atmadja.
Cuitan warganet tersebut dibalas Mahfud MD dengan jawaban nyeleneh. Menurut Mahfud MD, soal wajah itu semua tergantung pencahayaan.
"Haha soal cahaya di wajah itu sering tergantung pada cahaya saat dipotret. Kalau difoto di tempat terang ya wajahnya cerah, kalau difoto di tempat gelap wajahnya bisa gelap juga. Tapi betul, orang beriman itu, meski fotonya hitam tapi auranya memikat karena "taraahum rukka'an sujjadaa"," cuit Mahfud MD.