Suara.com - Kepala Humas dan Protokol Masjid Istiqlal Abu Hurairah mengatakan total hewan kurban yang disembelih di Masjid Istiqlal pada HAri Raya Idul Adha 1440 Hijriah berjumlah 43 ekor. Hewan kurban itu terdiri dari 23 ekor sapi dan 20 ekor kambing.
Dua di antaranya ialah sapi limosin milik Presiden Joko Widodo yang berbobot 1,07 ton dan sapi milik Wakil Presiden Jusuf Kalla berbobot 1,02 ton. Dari total hewan kurban tersebut, kata Abu, estimasi daging kurban yang akan didistribusikan sebanyak 5.000 - 6.000 kantong.
"Penerima kami perkiraan, kalau ini (sapi) 23 mungkin 5.000 sampai 6.000 kantong. Satu kantong 1 kilogram," kata Abu di Masjid Istiqlal, Minggu (11/8/2019).
Abu mengatakan, mekanisme pendistribusian tersebut diberikan secara langsung kepada warga di beberapa wilayah. Jadi, lanjut dia, tidak ada sistem kupon atau antrean di Masjid Istiqlal.
Baca Juga: Ini Pesan Jokowi di Idul Adha 1440 H
"Yang jelas prioritas kami adalah masyarakat, warga yang bertetangga sangat dekat dengan Masjid Istiqlal yang kami prioritaskan, setelah itu yang lebih jauh seperti itu," kata Abu.
Untuk diketahui, panitia penyelenggara kurban di Masjid Istiqlal akhirnya menggunakan besek bambu untuk distribusi daging kurban sebagaimana imbauan yang dikeluarkan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.
Padahal sebelumnya, panitia tetap ingin menggunakan plastik ramah lingkungan meski sudah dapat anjuran tersebut.
"Jadi begini, kami di Masjid Istiqlal itu mengikuti anjuran Bapak Gubernur karena menurut struktur, Gubernur itu adalah salah satu pimpinan badan pelaksana pengelola Masjid Istiqlal. Kami ikuti dan sudah pak ketua kami sudah memberikan perintah untuk membeli besek," kata Abu.
Baca Juga: ]angan Digunakan, Ini Bahayanya Bungkus Daging Kurban dengan Plastik Hitam!