Selain Bantul, Gempa 3,5 SR Guncang Kaimana Papua Barat

Reza Gunadha Suara.Com
Sabtu, 10 Agustus 2019 | 21:29 WIB
Selain Bantul, Gempa 3,5 SR Guncang Kaimana Papua Barat
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suwardi, Lurah Triharjo Pandak, Bantul, mengakui warganya panik saat terjadi gempa. Apalagi, ketika gempa, banyak warga yang sedang takbiran di dalam masjid.

"Banyak warga panik karena gempa terjadi saat takbiran di masjid-masjid," kata Suwardi.

Sementara Sugeng Budiarto, Warga Rejodani, Ngaglik, Sleman mengaku tidak merasakan getaran gempa tersebut.

Gempa juga dirasakan warga di Kecamatan Umbulharjo, Kota Yogyakarta.

Baca Juga: Gempa M 5,1 Guncang Bantul, Warga Berhamburan Panik saat Takbiran di Masjid

"Saya sendiri merasakan guncangangempanya, karena pas sedang berdiri, jadi terasa gliyengan," kata Shevinna Putti Anggraeni kepada Suara.com.

Ia menuturkan, getaran gempa sempat terasa sekitar tiga detik. "Terasa sekali, karena kami berada di lantai dua indekos."

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI