Anies Persilakan Polisi Proses Hukum Perusuh di Kafe Nobar PSM Vs Persija

Rabu, 07 Agustus 2019 | 19:25 WIB
Anies Persilakan Polisi Proses Hukum Perusuh di Kafe Nobar PSM Vs Persija
Aniesn Baswedan. (Suara.com/Fakhri)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyayangkan aksi penyerangan yang diduga dilakukan oknum The Jakmania - suporter Persija Jakarta di Cafe Komandan, Tebet, Jakarta Selatan, Selasa (6/8/2019) malam. Saat itu suporter PSM Makassar tengah nonton bareng laga final leg kedua Piala Indonesia antara PSM Vs Persija.

Anies mengaku sudah berkomunikasi dengan Kapolda Metro Jaya Gatot Eddy Pramono untuk menangani kejadian tersebut. Anies meminta jika nantinya ditemukan unsur tindak pidana, maka oknum perusuh harus dihukum.

"Saya komunikasi dengan pak Kapolda, mereka yang lakukan tindak pidana akan dilakukan proses tindak pidana," ujar Anies di Lapangan silang Monas, Jakarta Pusat, Rabu (7/8/2019).

Mantan Mendikbud itu menuturkan, seluruh suporter menginginkan klub kesayangannya ibu kota itu menang. Namun hasil akhir pertandingan disebutnya harus dihormati karena para pemain Persija sudah berusaha semaksimal mungkin. Namun hasil akhir Persija kalah 2-0 dari PSM.

Baca Juga: Nobar PSM Vs Persija Berakhir Ricuh, Polisi Ringkus Sembilan Orang

"Persija sudah tunjukan kerja terbaik. Teman-teman kerja all out, suporter pun sudah all-out mendukung," pungkasnya.

Kekinian, kepolisian sudah meringkus sejumlah orang buntut dari kericuhan antar pendukung PSM Makassar dan Persija Jakarta saat acara nonton bareng atau nobar final Piala Indonesia di Cafe Komandan, Tebet, Selasa (6/8/2019).

Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Metro Jakarta Selatan, Kompol Andi Sinjaya Ghalib menyebut ada 9 orang yang ditangkap. Mereka terdiri dari remaja hingga orang dewasa.

"Sudah tangkap beberapa pelaku. Ada 9 orang, ada yang masih remaja, ada yang dibawah umur, ada dewasa juga," ujar Andi saat dikonfirmasi, Rabu (7/8/2019).

Baca Juga: Suporter PSM Diserang di Tebet, PP Jakmania: Pelakunya dari Antah-berantah

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI