Suara.com - Sebanyak 50 rumah kontrakan ludes dilalap api di kawasan pemukiman padat penduduk di daerah Menteng Atas Selatan III, Jakarta Selatan pada Minggu (4/8/2019) malam. Diduga, kebakaran buntut dari pemadaman listrik yang melanda kawasan Jabodetabek sejak Minggu (4/8) siang kemarin.
Kepala Seksi Operasi Pemadam Kebakaran Jakarta Selatan Sugeng mengatakan, lilin menjadi muasal api berkobar. Sebab, ada satu keluarga yang menyalakan lilin saat mati lampu.
“Penyebabnya akibat lilin," kata Sugeng dalam keterangannya, Senin (5/8/2019).
Akibatnya, sebanyak 350 warga harus mengungsi lantara rumahnya habis terbakar. Para warga mengungsi di RPTRA Kebon Sawo, Kelurahan Menteng Atas.
Baca Juga: Usai Listrik Menyala, Kebakaran Lalap Rumah di Setiabudi Jakarta Selatan
"350 jiwa mengungsi. Lokasi pengungsian di RPTRA Kebon Sawo, Kelurahan Menteng Atas," katanya.
Dalam peristiwa tersebut 1 orang warga tewas. Namun, indetitasnya hingga kini belum diketahui.