Gempa Banten: ITC BSD Mendadak Mencekam, Pengunjung Kocar-kacir

Jum'at, 02 Agustus 2019 | 19:29 WIB
Gempa Banten: ITC BSD Mendadak Mencekam, Pengunjung Kocar-kacir
Ilustrasi gempa bumi. [Antara]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sejumlah daerah di Banten pada Jumat (2/8/2019) malam sekitar pukul 19.03 WIB turut diguncang gempa bumi. Pusat gempa berkekuatan 7,4 SR itu berpusat kawasan Sumur Banten.

Sejumlah masyarakat di kawasan ITC Bumi Serpong Damai, Tangerang mendadak panik lantaran merasakan guncangan gempa bumi tersebut. Bahkan, masyarakat terlihat kocar-kacir untuk menyelamatkan diri.

Sejauh ini, kondisi di depan pusat perbelanjaan itu masih belum kondusif setelah sebagai orang merasakan gempa bumi.

Sebelumnya, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyampaikan telah terjaid gempa bumi 7,4 Skala Richter, Jumat (2/8/2019) pukul 19.03 WIB.

Baca Juga: Gempa 7,4 SR, Banten, Bengkulu, Jawa Barat dan Lampung Potensi Tsunami

Berdasarkan info BMKG, pusat gempa terjadi 147 klometer barat daya Sumur, Banten. Gempa berkekuatan 7,4 SR ini juga berpotensi tsunami.

"Peringatan dini tsunami untuk wilayah Banten, Bengkulu, Jabar, Lampung," seperti info BMKG.

Pusat gempa di 7.54 lintang selatan, 104,58 bujur timur, atau 147 barat daya Sumur, Banten.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI