Dekat dengan Jokowi, Akbar Tandjung Dukung Airlangga Jadi Ketum Golkar Lagi

Kamis, 01 Agustus 2019 | 11:42 WIB
Dekat dengan Jokowi, Akbar Tandjung Dukung Airlangga Jadi Ketum Golkar Lagi
Wakil Ketua Dewan Kehormatan DPP Partai Golkar Akbar Tandjung. (Suara.com/Ria Rizki)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Wakil Ketua Dewan Kehormatan DPP Partai Golkar Akbar Tandjung mendukung Airlangga Hartarto untuk kembali menjabat sebagai Ketum parpol berlambang pohon beringin periode 2029-2024. Akbar Tanjung menilai Partai Golkar kekinian lebih baik saat dipimpin Airlangga.

Akbar meyakini di tangan Airlangga, Partai Golkar mampu meraih suara lebih tinggi pada kontestasi pemilu berikutnya. Meskipun Golkar mengalami penurunan suara di Pemilihan Legislatif 2019, namun tetap menduduki peringkat kedua sebagai partai yang memperoleh suara tinggi.

"Airlangga walaupun suara Golkar 2019 mengalami penurunan, satu hal yang patut saya apresiasi kepada dia adalah dia berhasil tetap mempertahankan Golkar sebagai dua besar," kata Akbar usai acara Muspimnas V Kosgoro 1957 di Hotel Kartika Chandra, Jalan Gatot Subroto, Jakarta Pusat, Rabu (31/7/2019).

Akbar sempat merasakan kesedihan lantaran suara Golkar sempat berada di bawah Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) berdasarkan hasil survei. Hal itu membuatnya langsung terjun langsung ke masyarakat demi mengamankan suara Golkar di Pileg 2019.

Baca Juga: Penguggat Jokowi-Anies Pakai Masker di Sidang Perdana Gugutan Polusi Udara

Kekhawatiran Akbar pun diredamkan dengan keberhasilan Airlangga yang menaruhkan Golkar sebagai partai yang memperoleh suara tertinggi kedua setelah PDI-Perjuangan.

"Dalam konteks itu saya mengatakan bahwa Aiangga cukup berhasil," ujarnya.

Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto (Suara.com/Dwi Bowo Raharjo)
Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto (Suara.com/Dwi Bowo Raharjo)

Kemudian alasan kedua yang mendorong Akbar untuk mendukung Airlangga yakni soal chemistry yang mampu dibangun dengan Jokowi.

Menurutnya, keberhasilan Airlangga menjalin kerja sama dengan Jokowi sejak Pilpres 2014 membuat Akbar melihat Airlangga memiliki potensi untuk menaikan suara di Pemilu 2024.

"Karena itu saya termasuk tentu memberikan dukungan kepada Airlangga untuk kembali menajdi ketua umum dengan dua alasan tadi itu," tandasnya.

Baca Juga: Kualitas Udara Jakarta Buruk, Jokowi Minta Anies Perbanyak Bus Listrik

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI