Kapolsek Kemayoran, Kompol Saiful Anwar mengaku pihaknya belum mendapat laporan terkait peristiwa ini dari warga. Hanya saja, pihaknya sudah melakukan pencarian kepada pria di dalam video itu.
"Saya cari orangnya. Anggota juga sudah nyari, orangnya belum ketemu," ujar Saiful saat dikonfirmasi wartawan.
Saiful menerangkan, pihaknya akan mencari terlebih dahulu sosok dalam video tersebut. Hal tersebut dilakukan untuk mengetahui motif dari aksi itu.
"Kami mau cari dulu kalau ketemu orangnya kan kami pengin tanya alasan dan maksudnya dia apa untuk makan kucing itu, kan kami belum tahu nih latar belakangnya," tutupnya.
Baca Juga: Cerita Pemilik Toko saat Disantroni Pria Pemakan Kucing Hidup di Kemayoran