TKN Jokowi Bubar di Restoran Seribu Rasa Menteng Pukul 16.00 WIB

Jum'at, 26 Juli 2019 | 09:33 WIB
TKN Jokowi Bubar di Restoran Seribu Rasa Menteng Pukul 16.00 WIB
Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi - Maruf Amin menyiapkan 33 orang tim hukum dalam sidang sengketa Pilpres 2019. (Suara.com/Tyo)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tim Kampanye Nasional atau TKN Jokowi - Maruf Amin akan dibubarkan di Restoran Seribu Rasa Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (26/7/2019) sore ini. Pembubaran akan dilakukan pukul 16.00 WIB.

Adapun anggota parpol KIK yaitu PDI Perjuangan, Partai Golkar, Partai Hanura, PKB, PPP, PSI, PKPI, Partai Nasdem, dan Partai Perindo. Pembubaran TKN diikuti dengan pembubaran TKD di 34 Provinsi dan seluruh kabupaten dan kota serta dihadiri kader -kader parpol, anggota dan relawan.

"Pembubaran TKN Jokowi - Maruf Amin di Restoran Seribu Rasa Jalan H. Agus Salim Menteng Jakarta Pusat pukul 16.00 WIB," ucap Direktur Komunikasi Politik Jokowi - Maruf Amin, Usman Kanson saat dihubungi, Jumat pagi.

Sementara itu, Wakil Sekretaris TKN Koalisi Indonesia Kerja Verry Surya Hendrawan mengatakan pembubaran TKN Jokowi langsung dipimpin Calon Presiden terpilih Joko Widodo.

Baca Juga: Hari Ini TKN Jokowi Bubar! Diganti Koalisi Plus-plus

"Dengan selesainya tugas ini, maka TKN KIK Insya Allah akan resmi dibubarkan Hari ini, Jumat, 26 Juli 2019. Langsung oleh Capres Terpilih, Pak Jokowi," ujar Verry.

Tak hanya itu, Verry menyebut TKN Jokowi - Maruf Amin adalah tim yang dibentuk dengan tujuan untuk memenangkan pasangan calon nomor urut 01, pasangan Joko Widodo dan Ma’ruf Amin.

Kata Verry, TKN Jokowi - Maruf Amin juga telah bekerja sesuai dengan arahan dari pasangan calon untuk selalu berkampanye dan berkontestasi dengan cara-cara yang konstitusional, jujur, amanah dan sesuai dengan kepribadian Bangsa Indonesia.

"Alhamdulillah, puji syukur bahwa tujuan dan arahan tersebut, dapat kami penuhi dan laksanakan. Tugas telah ditunaikan," tutur dia.

Lebih lanjut, Verry mengatakan Koalisi Indonesia Kerja akan terus ada, hadir, solid dan sepakat konsisten untuk aktif mengawal pemerintahan Jokowi - Maruf Amin selama lima Tahun mendatang

Baca Juga: TKN Jokowi Akan Dibubarkan Besok, Moeldoko Sebut Koalisi Plus Akan Dibahas

Semua Parpol kata dia akan terus aktif dan kritis di pemerintahan maupun legislatif bersama Bergerak demi kepentingan nasional, yaitu Indonesia Maju Menuju Masyarakat Adil dan Makmur.

REKOMENDASI

TERKINI