Suara.com - Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri sempat berbicara empat mata, di tengah perjamuan nasi goreng di Jalan Teuku Umar, Jakarta Pusat, Rabu (24/7).
Wakil Ketua Umum Gerindra Edhy Prabowo yang hadir dalam persamuhan itu mengungkapkan, perbincangan empat mata Prabowo – Jokowi berlangsung hampir sekitar satu jam.
Edhy mengakui, ketika itu berada tak jauh dari Prabowo dan Megawati, sehingga sempat sedikit mendengar percakapan keduanya.
Ia menuturkan, sempat mendengar Megawati meminta Prabowo untuk hadir dalam Kongres ke-5 PDIP di Bali, yang rencananya digelar tanggal 8 – 11 Agustus 2019.
Baca Juga: PKS Bilang Ada Udang di Balik Bakwan dalam 2 Pertemuan Prabowo
"Saya tak mau menguping. Yang jelas saya cuma mendengar sedikit, Ibu Mega mengundang Pak Prabowo ke kongres. Kata Pak Prabowo, siap. Dia bilang kalau Ibu Mega yang mengundang, masak dia tak mau,” kata Edhy, Kamis (25/7/2019).
Edhy mengatakan, Prabowo sebenarnya sudah memunyai acara pada tanggal yang sama saat Kongres ke-5 PDIP.
"Walaupun Pak Prabowo ada acara dan beliau sudah tentukan tanggal itu Insyaallah ya ini semua mudah-mudahan lancar, dan beliau sudah siap untuk hadir. Sudah direncanakan kapan waktunya," kata Edhy.