Jordan sendiri merasa beruntung memiliki ayah seperti Dave. Dia sadar tak punya banyak teman yang berinteraksi langsung dengannya, tetapi ia menganggap itu sebagai pengorbanan.
"Teman itu datang dan pergi, dan sebagainya, sedangkan ini (video game -red) bisa menjadi karier saya dan seluruh masa depan saya," kata Jordan kepada The Boston Globe.
Sejauh ini Jordan telah mengumpulkan sekitar $60 ribu (Rp640,9 juta) dari bermain video game. Uang itu, rencananya, akan digunakan Dave untuk berinvestasi atas nama Jordan.
Dave percaya, putranya memiliki kesempatan untuk membangun karier yang menguntungkan bagi dirinya sendiri, dengan bonus ketenaran, kebanggaan, dan penghasilan yang suatu hari bisa mencapai jutaan.
Baca Juga: Gratis! Inilah 5 Game PvP Android Paling Menantang pada Juli 2019