Suara.com - Sebanyak 13 ternak warga dan seekor anjing peliharaan di Jorong Kampung Padang, Nagari Aia Manggih Barat, Kecamatan Lubuk Sikaping, Pasaman, Sumatera Barat dikabarkan hilang dimangsa satwa liar yang diduga jenis harimau Sumatera (Panthera Tigris Sumatrae).
Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Resor Pasaman, Ade Putra kepada Covesia.com (jaringan Suara.com), mengatakan dari semua hewan ternak yang jadi korban terdiri dari 13 ekor kambing dan seekor anjing peliharaan.
"Pemilik ternak adalah Alirman (9 ekor), Erlis (4 ekor) dan Eri (1 ekor) anjing peliharaan. Kejadian ini berlangsung dalam rentang waktu satu bulan terakhir," kata Ade Putra, Senin (22/7/2019).
Ade menyebutkan kejadian ini membuat warga yang kebanyakan berkebun karet dan kakao di lokasi tersebut menjadi resah bahkan merasa terancam.
Baca Juga: Satroni Permukiman, Harimau Sumatera Mangsa Belasan Kambing Milik Warga
Harimau Sumatera diduga memangsa hewan ternak baik malam bahkan siang hari.
"Memang di antara pemilik hewan ternak ada yang langsung melihat satwa harimau Sumatera itu memangsa hewan ternaknya dan membawa kabur ke hutan pinggir perkampungan itu. Jadi banyak masyarakat sekitar jadi cemas," imbuh dia.