Suara.com - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar alias Cak Imin mendukung wacana pertemuan antara Presiden Joko Widodo, Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, dan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.
Cak Imin menilai pertemuan tersebut akan membuat masyarakat semakin bersatu pasca-pemilihan presiden 2019.
"Bagus, bagus, supaya terjadi kebersamaan yang kuat untuk masyarakat," kata Cak Imin seusai acara Harlah ke-21 PKB di Kantor DPP PKB, Jalan Raden Saleh, Jakarta Pusat, Selasa (23/7/2019) malam.
Meski begitu, Cak Imin mengaku tidak tahu kapan dan di mana pertemuan itu akan berlangsung.
Baca Juga: Megawati dan Prabowo Mau Bertemu, Gerindra: Patut Diapresiasi
"Belum ada kabar. Saya juga baru dengar tadi dari media," ujar Cak Imin.
Sebelumnya diberitakan, Presiden Jokowi akan kembali melakukan pertemuan dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto. Dalam pertemuan itu dikabarkan akan ada Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.
Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Arief Poyuono mengatakan, rencananya pertemuan itu akan dilakukan pada Rabu (24/7/2019) besok.
"Kalau tidak ada halangan, besok Pak Prabowo, Ibu Mega dan Kangmas Joko Widodo bertemu jam 12.00 WIB," kata Arief kepada wartawan, Selasa (23/7/2019).
Meski demikian, Arief belum menyebutkan lokasi pertemuan tersebut akan dilakukan. Ia menyebut lokasi pertemuan tersebut masih dalam tahap perundingan.
Baca Juga: Megawati Akan Bertemu Prabowo, PDIP: Jangan Dimaknakan Terlalu Jauh