Cak Imin Bicara Lebah di Harlah PKB ke-21

Selasa, 23 Juli 2019 | 21:23 WIB
Cak Imin Bicara Lebah di Harlah PKB ke-21
Muhaimin Iskandar alias Cak Imin saat berpidato acara Harlah PKB ke-21. (Suara.com/Tio).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa Muhaimin Iskandar alias Cak Imin berharap partainya bisa terilhami dengan sifat positif dari hewan lebah. Harapan ini disampaikannya di Hari Kelahiran atau Harlah Ke-21 PKB.

Cak Imin bersyukur partai yang dipimpinnya bisa mencapai usia 21 tahun, dia juga bangga sejak berdiri pada 23 Juli 1998 PKB selalu memenangkan presiden yang didukungnya dari era Abdurahman Wahid alias Gus Dur, Megawati Soekarnoputri, Susilo Bambang Yudhoyono, hingga Joko Widodo.

"Insyaallah kita akan terus mengawal ideologi perjuangan ini dalam berbagai level perjuangan baik di tingkat pemerintahan, tingkat legislatif, di tingkat masyarakat dan seluruh komponen kekuatan bangsa," kat Cak Imin di Kantor DPP PKB, Jalan Raden Saleh, Cikini, Jakarta Pusat, Selasa (23/7/2019).

Dalam Harlah ke-21 ini, Cak Imin ingin PKB bekerja dengan mengilhami sifat positif dari hewan lebah yakni menanam yang baik dan menghasilkan yang baik.

Baca Juga: PKB Kompak Pilih Lagi Cak Imin Jadi Ketum

"Lebah tidak pernah hinggap kecuali di tempat-tempat yang baik, tidak makan kecuali makanan-makanan yang baik minimal bunga, tidak mengeluarkan kecuali yang dikeluarkan yang baik-baik madu, akan tetapi lebah juga sangat berbahaya sedikit diganggu lebah bisa menyengat kalau bahasa jawanya entupe bahaya," tegasnya.

Pada acara Harlah ke-21 PKB ini turut hadir; Wakil Presiden Jusuf Kalla, Ketua Umum PBNU Said Aqil Siroj, Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan, Sekjen PAN Eddy Soeparno, dan Sekjen PKB Hanif Dhakiri.

Dalam acara ini, PKB menyusukuri hasil raihan suara di Pemilihan Legislatif yang sukses meraih 13,7 juta suara sekaligus memenangkan paslon Jokowi-Maruf Amin.

Sebagai acara penutup akan digelar dengan panggung hiburan yang diisi oleh legenda dangdut Didi Kempot.

Baca Juga: Asal Usung Cak Imin, PKB Buka Peluang Oposisi Ikut Tentukan Pimpinan MPR

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI