Kesal Tabung Gas Dicuri, Pane Aniaya Rahmad Pakai Besi Hingga Tewas

Dwi Bowo Raharjo Suara.Com
Senin, 22 Juli 2019 | 15:10 WIB
Kesal Tabung Gas Dicuri, Pane Aniaya Rahmad Pakai Besi Hingga Tewas
Ilustrasi mayat/ kamar mayat/ jenazah. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Polisi membekuk Khoiruddin Pane Alias Kai (30). Warga Desa Tolang, Kecamatan Sipirok, Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel) itu ditangkap karena menganiaya Rahmad Pasaribu hingga tewas.

Rahmad merupakan warga Desa Marisi, Kampung Hasobe, Kecamatan Angkola Timur, Kabupaten Tapanuli Selatan.

Kasat Reskrim Polres Tapsel AKP Alexander Piliang mengatakan peristiwa itu terjadi pada Sabtu 20 Juli 2019 sekira pukul 10.00 WIB. Dimana, korban dan pelaku terlibat cekcok di depan rumah warga di Dusun Hasobe, Desa Marisi, Kecamatan Angkola Timur, Kabupaten Tapsel.

“Pelaku mengaku kesal barang miliknya berupa tabung gas dicuri dari bengkel las tempat bekerjanya,” kata Alexander Piliang seperti diberitakan kabarmedan.com - jaringan Suara.com, Senin (22/7/2019).

Baca Juga: Belasan Orang Tewas Usai Tenggak Miras Oplosan di Kosta Rika

Alexander menuturkan, pelaku menganiaya korban dengan menggunakan satu potong besi ukuran panjang lima puluh sentimeter.

“Korban terluka di bagian kepala, dan meninggal saat di rumah sakit,” ujarnya.

Mengetahui Rahmad tewas dengan pukulan benda tumpul, pihak keluarga korban yang tak terima melaporkan pelaku ke Polsek Sipirok.

“Pelaku telah ditangkap dan ditahan di Polsek Sipirok. Pelaku dijerat dengan Pasal 351 Ayat 3 Kuhpidana,” pungkasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI