Gunung Panderman Kebakaran, Dua Pendaki Dikabarkan Belum Turun

Minggu, 21 Juli 2019 | 23:04 WIB
Gunung Panderman Kebakaran, Dua Pendaki Dikabarkan Belum Turun
Penampakan kebakaran di lereng Gunung Panderman Kota Batu Jawa Timur, Minggu malam (21/7/2019). (Suara.com/Aziz Ramadani)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gunung Panderman Kebakaran, Dua Pendaki Dikabarkan Belum Turun.

Personel gabungan bersiap melakukan operasi evakuasi kebakaran di Gunung Panderman Kota Batu Jawa Timur, Minggu malam (21/7/2019). Sebab dikabarkan ada dua pendaki yang belum turun dari gunung berketinggian 2.045 Mdpl tersebut.

Kasi Kedaruratan dan Logistik BPBD Kota Batu mengatakan, Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Kota Batu telah melakukan pendataan pendaki Gunung Panderman. Informasi sementara yang didapat, ada satu grup pendaki berjumlah dua orang yang belum tercatat turun di pos pendaki dan belum bisa dihubungi.

"Untuk saat ini TRC PB BPBD sedang mengusahakan untuk menghubungi pendaki dan persiapan untuk evakuasi pendaki," kata Rochiim.

Baca Juga: Gunung Mas, Calon Ibu Kota Negara Baru Siaga Darurat Kebakaran Hutan!

"Informasi selanjutnya akan kami update setelah ada informasi selanjutnya dari tim kami di lokasi," imbuhnya.

Seperti diberitakan, hutan di lereng Gunung Panderman terbakar hebat sekitar pukul 19.45 WIB. Belum ada pernyataan resmi terkait penyebab kebakaran tersebut.

Kontributor : Aziz Ramadani

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI