Dikubur 8 Tahun Jasad Cucu Pendiri NU Masih Utuh, Ini Kesaksian Petugas TPU

Minggu, 21 Juli 2019 | 12:11 WIB
Dikubur 8 Tahun Jasad Cucu Pendiri NU Masih Utuh, Ini Kesaksian Petugas TPU
Makam cucu Pendiri NU H Chasbullah Muin di Komplesk Pondok Pesantren Bahrul Ulum (PPBU) Tambakberas Jombang Jawa Timur. [Berita Jatim]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Petugas administrasi Tempat Pemakaman Umum (TPU) Malaka 1, Pondok Kelapa, Saurip mengakui kain kafan cucu dari pendiri Nadhlatatul Ulama (NU), KH Chasbullah Muin masih bagus saat dipindahkan. Jasad Chasbullah saat ini sudah dipindahkan ke Jawa Timur.

Saurip menyebut saat dibongkar, kain kafan masih dalam kondisi bagus dan bersih. Saurip ikut menyaksikan pembongkaran bersama para keluarga Chasbullah.

"Kalau saya ringkas memang kain kafannya dalam kondisi bagus, masih bersih lah gitu," ujar Saurip di TPU Pondok Kelapa, Sabtu (21/7/2019).

Namun, petugas penggali kubur dan pemindah jenazah disebut Saurip tidak membuka kain kafan tersebut. Namun ia meyakini tulang-tulang di dalam kain juga dalam keadaan utuh tidak ada yang hancur di dalam liang lahat.

Baca Juga: Ajaib, Jasad Cucu Pendiri NU Ini Masih Utuh Setelah Dikubur Delapan Tahun

Keluarga Chasbullah juga meminta agar posisi tulang tidak dipindahkan atau dikumpulkan. Keluarganya tidak ingin posisi tulang berubah saat dibawa ke Jawa Timur.

"Pas diangkat, tulangnya masih baguslah, lengkap. Amanat keluarga ke saya posisinya sama, jangan ditumpuk gitu (tulangnya)," kata Saurip.

Meskipun masih dalam keadaan bagus, kain kafan Chasbullah dilapisi lagi dengan kain putih tersebut. Menurutnya itu sudah sesuai dengan aturan pemindahan makam.

"Ya kita seperti pemindahan jasad saja seperti biasa, kita lapisi lagi sama kafan baru yang bersih," pungkasnya.

Sebelumnya, meski telah terkubur selama delapan tahun, jasad keluarga pendiri Nahdlatul Ulama (NU) H Chasbullah Muin masih utuh.

Baca Juga: Melangkahi Makam Pendiri NU, Sandiaga Mengaku Siap Dilaporkan

Utuhnya jasad cucu pendiri NU, KH Wahab Chasbullah tersebut diketahui saat akan dilakukan pemindahan dari Taman Pemakaman Umum (TPU) Pondok Kelapa DKI Jakarta ke pemakaman keluarga di Pondok Pesantren Bahrul Ulum (PPBU) Tambakberas Jombang, Jawa Timur.

REKOMENDASI

TERKINI