Suara.com - Kabar gembira datang dari Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab. Mantan Ketua FPI Rizieq baru saja menikahkan seorang putrinya Syarifah Rufaidah binti Habib Muhammad Rizieq Shihab di Mekkah, Arab Saudi pada Sabtu (20/7/2019).
Rizieq menikahkan sang putri dengan seorang pria dengan nama Akhinaa alFaadhil As-Sayyid Alwi bin Hasan bin Ali bin Smith. Kabar itu dibenarkan oleh pengacara FPI Sugito Atmo Pawiro.
"Iya benar adanya acara pernikahan itu," kata Sugito kepada Suara.com, Sabtu (20/7/2019).
Sugito tidak menyebut dimana lokasi pernikahan tersebut diselenggarakan. Ada satu foto yang menunjukkan betapa bahagianya Rizieq dalam acara pernikahan sang puteri.
Baca Juga: Jawab Tantangan FPI, Polri Segera Gelontorkan Data Seluruh Kasus Rizieq
Dari foto-foto yang beredar, terlihat acara pernikahan itu dihadiri oleh sejumlah tamu. Para tamu yang hadir kompak mengenakan pakaian dengan warna yang senada yakni warna putih. Selain itu ada pula menantu Rizieq, Habib Hanif bin Abdurrahman Alatas yang juga terlihat hadir.
Habib Rizieq memiliki lima puteri hasil pernikahannya dengan Syarifah Fadhlun Yahya. Nama kelima puteri Rizieq ialah Rufaidah, Humaira, Zulfa, Najwa, Muntaz, Fairuz, Zahra.