"Ini jelas merupakan pelanggaran terhadap kebijakan larangan makan di kereta. Mereka harusnya diperlakukan sama," imbuh pengguna Weibo lainnya.
Menanggapi berita tersebut, pihak Nanjing Metro mengatakan bahwa pada situasi tersebut petugas kebingungan untuk menegur karena hambatan bahasa yang berbeda.
Kereta bawah tanah Nanjing Metro sendiri diketahui memberikan denda sebesar 20-100 yuan untuk penumpang yang ketahuan melanggar makan di dalam gerbong.
Mereka juga berjanji untuk memperbaiki serta meningkatkan pelatihan kepada para petugas untuk mencegah terjadinya peristiwa serupa di kereta.
Baca Juga: Punya Tabiat Buruk, Turis Lokal Dilarang Makan di Restoran Ramen Ini