Hari Ini Harusnya Pulang dari Kolombia, Anies Tunda karena ke Washington DC

Kamis, 18 Juli 2019 | 17:39 WIB
Hari Ini Harusnya Pulang dari Kolombia, Anies Tunda karena ke Washington DC
Gubernur DKI jakarta Anies Baswedan berpose di ruang kerjanya di Balai Kota, Jakarta, Kamis (5/7).[Suara.com/Muhaimin A Untung]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan diagendakan sudah kembali dari lawatannya ke Kolombia, Rabu (18/7/2019) hari ini.

Namun, Anies menunda kepulangannya karena mengklaim terdapat agenda lain di luar negeri yang harus dikerjakan.

Kepala Biro Kepala Daerah dan Kerja Sama Luar Negeri (KDH KLN) DKI Jakarta Mawardi mengatakan, Anies sudah mengirim surat penambahan waktu kepergian tersebut.

Suratnya, kata Mawardi, sudah diberikan kepada Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo.  Anies baru akan tiba di Jakarta Jumat (18/7) besok.

Baca Juga: Anies Bongkar Patung Bambu Getah Getih, Gembong Kecewa: Mubazir

"Kan ada agenda tambahan dan sudah sampaikan ke Pak Mendagri melalui surat bahwa baru bisa pulang besok,” kata Mawardi.

Kekinian, kata dia, Anies berada dalam perjalanan memakai pesawat menuju Washington DC, ibu kota Amerika Serikat.

”Saya lupa agendanya apa, tapi di Washington DC. Setibanya di Jakarta, biasanya pak gubernur langsung bekerja di kantor,” kata dia.

Sebelumnya diberitakan, Anies Baswedan bertolak ke kota Medellin, Kolombia. Selama berada di Medellin, Jakarta akan dipimpin oleh Sekretaris Provinsi DKI Jakarta Saefullah.

Anies berangkat pada hari Selasa (9/7). Ia memperkirakan kembali lagi ke Jakarta pada hari Kamis (18/7).

Baca Juga: DPRD Perkarakan Anies Bongkar Getah Getih, Dishut DKI Dipanggil

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI