Sebelum Bertemu Jokowi, Prabowo Kirim Surat untuk Neno Warisman

Rabu, 17 Juli 2019 | 18:25 WIB
Sebelum Bertemu Jokowi, Prabowo Kirim Surat untuk Neno Warisman
Momen Prabowo Subianto bersalaman dengan Neno Warisman. (Instagram: @indonesiaadilmakmur)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Partai Gerindra menegaskan, pertemuan antara Prabowo Subianto – Jokowi di Stasiun MRT Lebak Bulus, Jakarta, Sabtu (13/7) pekan lalu, bukan mendadak tapi juga tak dipersiapkan secara sembunyi-sembunyi.

Anggota Badan Komunikasi DPP Gerindra Andre Rosiade menegaskan, pertemuan itu sudah dirancang sejak lama.

Ia menuturkan, dua pekan sebelum pertemuan, Prabowo sudah memberi tahu kepada para mitra koalisi hingga ulama, baik secara lisan maupun surat.

"Tanggal 28 Juni sudah ada pemberitahuan itu. Suratnya dikirim kemudian, termasuk untuk Pak Amien Rais dan Neno Warisman. Isinya bahwa Pak Prabowo akan ketemu Jokowi hari sabtu atau besoknya," ujar Andre, Rabu (17/7/2019).

Baca Juga: Jelaskan Pertemuan dengan Jokowi, Prabowo akan Temui Dewan Pembina Gerindra

Melalui surat sebelum pertemuan, Prabowo juga menuliskan kepada para tokoh bahwa dirinya bakal memberikan penjelasan.

Andre mengungkapkan, para tokoh pendukung juga sempat mempertanyakan motif Prabowo yang hendak bertemu Jokowi.

"Tanggal 28 Juni ada yang bilang buat apa sih pertemuan? Pak Prabowo bilang ini buat bangsa. Kompetisi selesai, ayo kita bicara, saya mau tahu gagasan Pak Jokowi apa dan menyampaikan gagasan kita, begitu kata Pak Prabowo," ujar Andre.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI