Suara.com - Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini diminta untuk maju dalam Pilkada DKI Jakarta 2022 dan memimpin Ibu Kota Negara. Menanggapi hal tersebut, Risma memberikan reaksi lucu.
Permintaan itu ia dengar langsung saat menghadiri sebuah acara. Videonya diunggah dalam akun Instagram @maklambeturah.
Saat itu Risma sedang duduk sembari melayani foto bersama dengan warga. Sang master of ceremony (MC) memuji kepemimpinan Risma. Ia juga menyebut bila Risma cocok menjadi Gubernur DKI Jakarta menggantikan Anies Rasyid Baswedan.
"Kayaknya Bu Risma cocoknya jadi gubernur Jakarta juga nih. Saya sebagai warga Jakarta juga mau punya kepala daerah kayak ibu," kata si MC seperti dikutip Suara.com, Senin (15/7/2019).
Baca Juga: Residu Politik Identitas Besar, Demokrat: Prabowo-Sandi Harus Tanggungjawab
Mendengar pujian dari sang MC, Risma mendadak berhenti berfoto bersama. Ia langsung tertawa tebahak-bahak sembari melihat sang MC.
Warga yang berada di sekeliling Risma juga ikut tertawa. Tak sedikit pula yang berteriak mendukung pernyataan si MC.
Salah satu MC lainnya ikut menanggapi. Ia berkelakar akan menculik Risma bila ia tak mau menjadi Gubernur Jakarta.
"Kalau gak mau (jadi Gubernur Jakarta) kita culik," kata MC sambil tertawa.
Risma yang berada di samping MC hanya bisa tertawa. Ia kembali melanjutkan melayani foto bersama dengan warga yang menghampirinya.
Baca Juga: Demokrat: Narasi Prabowo-Sandiaga Overdosis Politik Identitas Tanpa Visi
Sejak diunggah, video tersebut telah disaksikan sebanyak lebih dari 89 ribu orang. Banyak warganet yang menginginkan agar Risma bisa melaju dalam Pilkada DKI Jakarta 2022 lantaran kepemimpinannya yang patut diacungi jempol.
Pujian atas kepemimpinan Risma juga sempat menuai pujian dari Wakil Presiden Jusuf Kalla. Di hadapan para bupati dan wali kota se-Indonesia, Jusuf Kalla meminta para pemimpin daerah bisa meniru kecerdasan Risma dalam mengelola Surabaya/
"Semuanya tergantung kecerdasan wali kota dan bupati. Kayak Wali Kota Surabaya, di samping cerdas juga keras. Ibu Risma, sakit-sakitpun datang ke sini, saya terima kasih sekali lagi," ungkap Jusuf Kalla.