Kerap Ngelem dan Bertingkah Aneh, Idris Ditemukan Gantung Diri di Sekolahan

Chandra Iswinarno Suara.Com
Sabtu, 13 Juli 2019 | 07:10 WIB
Kerap Ngelem dan Bertingkah Aneh, Idris Ditemukan Gantung Diri di Sekolahan
Ilustrasi Gantung Diri. [Berita Jatim]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Warga Dusun III Desa Nagur Kecamatan Tanjung Beringin Kabupaten Serdang Bergadai (Sergai) Sumatera Utara dihebohkan dengan temuan mayat yang menggantung di lingkungan SMP 1 Tanjung Beringin pada Jumat (12/7/2019).

Korban yang diketahui bernama Muhammad Idris (24) merupakan warga Dusun I Desa Nagur.

Jasad Idris kali pertama ditemukan seorang warga sekitar, Adek Jerontol. Saat itu, Adek mengira ada maling yang tewas. Namun setelah diperiksa ke lokasi bersama penjaga SMP tersebut, Hamdani, malah menemukan jasad Idris yang menggantung.

Mengetahui ada mayat menggantung Adek dan Hamdani memanggil warga sekitar untuk membantu evakuasi jasad tersebut dan melaporkannya kepada kepolisian terdekat.

Baca Juga: Mau Diajak Makan, Orang Tua Syok Hairul Tewas Gantung Diri di Kusen

Kasatreskrim Polres Sergai AKP Hendro Sutarno mengemukakan dari hasil penelusuran, berdasar keterangan orang tua korban, Idris sejak duduk di bangku SMP sudah menghirup lem, sehingga sering bertingkah laku tidak normal layaknya orang lain.

Dari jasad korban sendiri, sambung Hendro, tidak ada tanda-tanda bekas kekerasan fisik lainnya.

"Jasad koran sudah diperiksa, tidak ada tanda kekerasan, terus saat akan dilakukan pemeriksaan medis ke RS pihak keluarga keberatan dan mengikhlaskan persitiwa tersebut", ujarnya seperti dilansir Kabarmedan.com - jaringan Suara.com.

Catatan Redaksi: 

Hidup seringkali sangat sulit dan membuat stres, tetapi kematian tidak pernah menjadi jawabannya. Jika Anda atau seseorang yang Anda kenal sedang mengalami masa sulit dan berkecederungan bunuh diri, sila hubungi dokter kesehatan jiwa di Puskesmas atau Rumah sakit terdekat.

Baca Juga: Geger Pria Tunawicara Akhiri Hidupnya Dengan Cara Gantung Diri

Bisa juga Anda menghubungi LSM Jangan Bunuh Diri melalui email [email protected] dan telepon di 021 9696 9293. Ada pula nomor hotline Halo Kemkes di 1500-567 yang bisa dihubungi untuk mendapatkan informasi di bidang kesehatan, 24 jam.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI