Suara.com - Kaesang Pangarep diketahui membuka bisnis restoran bernama Mangkok Ku bersama chef kondang Arnold Poernomo dan Gibran Rakabuming.
Namun ada peristiwa lucu saat Kaesang Pangarep hendak masuk restorannya.
Kaesang dianggap menyerobot antrean saat ia hendak masuk restoran Mangkok Ku.
Kaesang pun membagikan kisahnya di Twitter.
Baca Juga: Ditanya Rahasia Restorannya Laku Keras, Kaesang: Penglaris
"Tadi saya ke Mangkok Ku sebelom jam 11 dan udah banyak orang ngantri padahal belom buka. Wajar kalo saya langsung masuk restonya walaupun belum buka. Tapi tiba-tiba ada ibu-ibu bisik-bisik tapi keras 'ITU SIAPA KOK UDAH BISA MASUK'. Padahal saya yang punya," tulis Kaesang seperti dikutip dari cuitan @kaesangp, Sabtu, (06/07/2019).
Cuitan putra Presiden Joko Widodo ini pun mendapat banyak tanggapan dari pengguna Twitter yang lain.
Salah satu yang mencuri perhatian adalah komentar pengguna Twitter yang memberi kritik terhadap nama restoran baru Kaesang, Mangkok Ku.
"Mas nama restorannya gitu amat. Kalau orang Jepang baca bisa dikira tempat pijat plus-plus," tulis pengguna Twitter (sender) dengan akun @Quick_terrier.
Sebagai informasi, terdapat kata-kata yang sebaiknya jangan diucapkan di Jepang. Salah satunya adalah kata "mangko".
Baca Juga: Dianggap Menyerobot Antrean Masuk Restoran, Kaesang: Saya yang Punya
Dikutip dari Quora, "Mangko" atau "Omangko" merupakan bahasa slang Jepang yang bisa diartikan sebagai alat kelamin perempuan.
Dari komentar-komentar lain yang mengikuti cuitan di atas, nama restoran yang dimaksud seperti merujuk pada bahasa slang yang kasar di Jepang, sehingga sender mengatakan bahwa "Kalau orang Jepang baca bisa dikira tempat pijat plus-plus."
Kaesang sendiri sudah melihat cuitan tersebut. Ia tampaknya tidak terlalu ambil pusing.
Kaesang pun membalasnya dengan jawaban yang sukses membuat warganet terhibur.
Terbukti cuitan Kaesang ini mendapat lebih dari seribu likes.