Jelang Persija Vs Persib Besok, Belum Ada Instruksi PNS Pakai Baju Persija

Selasa, 09 Juli 2019 | 16:58 WIB
Jelang Persija Vs Persib Besok, Belum Ada Instruksi PNS Pakai Baju Persija
Skuat dan ofisial Persija Jakarta bersama dengan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan saat menggelar halalbihalal di rumah dinas Anies, Kamis (27/6/2019) malam. [dok. Media Persija]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pegawai Negeri Sipil (PNS) belum menerima instruksi untuk mengenakan baju bernuansa klub sepak bola Persija saat bekerja. Rencananya, para PNS DKI akan diminta mengenakan baju Persija saat klub berjuluk Macan Kemayoran itu bertanding.

Pada Rabu (10/7/2019) besok, Persija Jakarta akan bertanding melawan Persib Bandung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta. Salah satu PNS yang bekerja di Balai Kota, Irawan, mengatakan belum mendengar adanya instruksi tersebut.

"Belum ya, belum ada sih instruksi begitu," ujar Irawan di Balai Kota, Selasa (9/7/2019).

Selain itu, Irawan belum mendengar adanya isu menggunakan baju Persija saat bekerja seperti yang sebelumnya diutarakan Gubernur Anies Baswedan ke media. Ia berasumsi jika ada instruksi menggunakan baju Persija bukan saat bekerja, melainkan saat nonton bareng (nobar) pertandingan.

Baca Juga: Persija vs Persib, Jakmania Dimohon Tak Lakukan Sweeping

"Mungkin itu bukan pas lagi kerja ya, kayak lagi nobar gitu misalnya," jelas Irawan.

Senada dengan Irawan, pegawai di Humas Pemprov DKI Ridha juga mengaku belum menerima instruksi menggunakan kostum Persija. Namun ia mengakui sudah mengetahui isu tersebut meskipun belum ada imbauan secara tertulis.

"Belum ada instruksi ketentuan tertulisnya sih, sejauh yang saya tahu ya," kata Ridha.

Sebelumnya, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan berencana membuat kebijakan baru untuk PNS di lingkungan Pemprov DKI Jakarta. Kebijakan tersebut adalah, mewajibkan PNS DKI mengenakan baju klub sepak bola Persija Jakarta saat tim berjuluk Macan Kemayoran itu bertanding.

Wacana tersebut sepertinya serius akan direalisasikan Anies karena saat ini Pemprov DKI sedang membuat desain baju bertemakan Persija Jakarta untuk PNS DKI.

Baca Juga: Persija vs Persib, Polda Jabar Imbau Bobotoh Tak Nekat Datang ke SUGBK

"Nanti kalau sudah resmi baru (diumumkan). Jadi gini, kalau Persija ada pertandingan baru kita pakai baju Persija. Kalau hari itu Persija tanding, kita akan mendukung dengan memakai kostum Persija," kata Anies saat ditemui di DPRD DKI Jakarta, Senin (1/7/2019).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI